Ini Temuan Tim Survei Terpadu Jalur Nasional di Jalinbar Pringsewu
RADARLAMPUNG.CO.ID - Masih adanya jalan bergelombang, kurangnya rambu serta warning light yang tak berfungsi menjadi temuan survei terpadu jalur nasional, Kamis (26/11). Survey menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 dilakukan Satlantas Polres Pringsewu bersama Subdit Kamsel Ditlantas Polda lampung, BPTD Wilayah VI Bengkulu-Lampung dan BPJN XIX Bandarlampung. Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Lampung Kompol Syukur Kersana mengatakan, survei dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan atau kelayakan jalan nasional yang akan dilalui pemudik menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. \"Tujuan survei ini untuk mengetahui secara langsung kesiapan jalur utama dan alternatif disepanjang jalan lintas Barat,\" kata Syukur. Sementara Kasatlantas Polres Pringsewu Iptu Bima Alief Caesar mengungkapkan, tim gabungan sudah mengecek area-area trouble spot, blank spot, dan area rawan kecelakaan lalu lintas di sepanjang Jalinbar. \"Selain kelaikan jalan, perlu penambahan rambu peringatan dan penerangan jalan serta perbaikan warning light,\" kata Bima. (sag/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: