Satu-Satunya di Lampung, MAN Insan Cendikia Lamtim Terima 31 Siswa

Satu-Satunya di Lampung, MAN Insan Cendikia Lamtim Terima 31 Siswa

radarlampung.co.id- MAN Insan Cendikia (IC) Lampung Timur (Lamtim) telah resmi beraktivitas. Pelaksanaan kegiatan diawali dengan serah terima peserta didik baru atau Matsama (masa taaruf siswa madrasah) dihadiri Kakanwil Kemenag Lampung, Drs. H. Suhaili, MAg, Rabu (17/7). Plt. Kepala MAN IC Lamtim Antoni Iswantoro, E.Md mengatakan dengan hadirnya generasi pertama sebanyak 31 siswa (19 IPA dan 12 IPS) tersebut dirinya merasa bahagia dan berharap dapat menjadi generasi yang membanggakan. \"Menjadi generasi yang islami, berwawasan kebangsaan, dan dapat membanggakan Provinsi Lampung dengan prestasi yang diraih ditingkat nasional maupun internasional kedepannya,\" ungkanpnya kepada Radar Lampung, Minggu (21/7). Ada pun target madrasah bertaraf nasional ini, 90 persen lulusan generasi MAN IC Lampung diharapkan dapat diterima di perguruan tinggi negeri. Sehingga, dapat membanggakan masyarakat Lampung, khususnya Lamtim. Menururutnya, MAN IC tidak berdiri disemua ada di provinsi. MAN IC Lamtim menjadi yang terakhir saat ini dari 23 MAN IC se-Indonesia. Luas tanahnya juga terbesar dari MAN IC di Indonesia, seluas 23 hektar. \"10 hektar dibangun untuk rungan dan bangunan kelas madrasah, sedangkan 13 hektarnya untuk dibangun balai diklat. Serta dibangun di tanah atas nama Kementerian Agama RI yang berada di Desa Rajabasa Lama I, Kecamatan Labuhan Ratu, Lamtim,\" ujarnya. Pada kegiatan penyerahan SK PNS yang diperbantukan dalam seleksi GTK dan serah terima peserta didikbaru, Kakanwil Kemenag Lampung, Suhaili turut membubuhkan kata motivasi \"Disiplin itu Pilar dari Kesuksesan\". Dalam kesempatan itu, Suhaili merasa bangga dengan lahirnya MAN IC di Lamtim sebagai promotor madrasah unggulan di Lampung dan dapat menjadi kebanggaan nasional. Menurutnya, siswa yang berhasil diterima di MAN IC Lamtim merupakan siswa terbaik, pilihan yang dihasilkan dari seleksi ketat bersaing secara nasional. (apr/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: