Iklan Bos Aca Header Detail

SD Al Azhar 3 Bandarlampung Komitmen Bentuk Karakter Siswa

SD Al Azhar 3 Bandarlampung Komitmen Bentuk Karakter Siswa

radarlampung.co.id - SD Al Azhar 3 Wayhalim, Bandarlampung, berkomitmen membentuk karakter siswa-siswinya dengan membekali dengan akidah dan pelajaran Agama yang lebih banyak.

Kepala Sekolah SD Al Azhar 3 Sriwilani mengatakan, dalam proses belajar mengajar, siswa wajib setiap satu jam untuk belajar tentang akidah dan akhlak.

Kemudian pukul 07.00 WIB diadakan tausiah dan doa bersama selama 15 menit. “Dan yang berbeda lagi di sini wajib memakai kopiah bagi laki-laki dan perempuan wajib berjilbab,\" katanya, Sabtu (13/7).

Selain itu, SD Al Azhar 3 juga menerapkan konsep bilingual yang sudah menjadi santapan setiap harinya bagi siswa untuk membiasakan dan familiar dengan bahasa Inggris.

\"Setiap hari juga kita menyelipkan seperti lagu-lagu berbahasa Inggris, ya simple song untuk anak-anak. Agar mereka familiar dengan bahasa Inggris,\" imbuhnya.

Ia juga menuturkan, setiap jam pulang sekolah, wali kelas masih tetap stan by di dalam kelas hingga anak didiknya dijemput para orang tuanya. Namun, sembari menanti kedatangan orangtua siswa tersebut, masih dilakukan pembelajaran di dalam kelas.

\"Jadi setelah pulang tidak kita lepaskan begitu saja. Waktu antara jam pulang sekolah hingga dijemput, tetap diisi dengan pembelajaran. Jadi ini salah satu upaya kita dalam mendampingi siswa. Kita benar-benar berkomitmen dalam membentuk karakter siswa,\" tandasnya. (rur/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: