Inspektorat Waykanan Dalami Dugaan Penggelapan Dana BUMKam Gunung Sangkaran

Inspektorat Waykanan Dalami Dugaan Penggelapan Dana BUMKam Gunung Sangkaran

RADARLAMPUNG.CO.ID-Inspektorat Waykanan turun tangan mendalami dugaan penggelapan dana Badan Usaha Milik Kampung (BUMKam) Gunung Sangkaran. Irban I Bakarudin menyatakan, pihaknya pada Senin (5/10) telah memanggil kepala kampung dan aparatur kampung Gunung Sangkaran. Dalam pemanggilan itu, pihaknya meminta keterangan terkait anggaran pembuatan kandang ayam potong sebesar Rp80 juta yang bersumber dari Dana Desa Kampung Gunung sangkaran. Juga bantuan dari pusat sebesar Rp50 juta untuk membeli bibit ayam potong. Dana itu dikirim lewat rekening Desa Gunung Sangkaran. \"Kakam sudah kita panggil, dan hari Selasa (6/10) juga sudah memanggil ketua, bendahara sekretaris BUMKam Gemah Ripah dengan agenda yang sama meminta keterangan sekaligus meminta bukti-bukti Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) dan Bukti transfer baik dari Dana Desa maupun Bantuan Dari pusat,” kata dia Senin (12/10). Setelah pemanggilan selesai, pihaknya akan melakukan audit sesuai mekanisme perundang-undangan. Diberitakan sebelumnya, warga Gunung Sangkaran mempertanyakan dugaan penyelewengan anggaran Badan Usaha Milik Desa Gemah Ripah oleh pengurusnya. Pasalnya, warga melihat kandang ayam yang dibuat kini terbengkalai. (sah/wdi)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: