Iklan Bos Aca Header Detail

Istri Nyabup di Waykanan, Ini Strategi Bustami

Istri Nyabup di Waykanan, Ini Strategi Bustami

radarlampung.co.id - Menjadi legislator asal Lampung, tidak membuat Bustami Zainudin lupa akan Lampung, khususnya Kabupaten Waykanan. Ya, sang istri Rina Marlina bakal mencalonkan diri sebagai orang nomor satu di Ramik Ragom. Beberapa parpol sudah disambangi Rina untuk mendaftar sebagai bakal calon (Balon) Bupati Waykanan. Diantaranya, PDI Perjuangan dan NasDem. Langkah ini didukung penuh sang suami. Di mana, Bustami mengklaim bakal langsung mengkomunikasikan hal ini ke DPP. \"Tentunya komunikasi dengan DPP perihal rekomendasi ada. Karena meskipun bukan pengurus, saya juga masih kader PDI Perjuangan. Tapi, biasanya rekom ini keluarnya H-1 pendaftaran calon di KPU. Kita tunggu saja, \" ucapnya. Bustami melanjutkan, dunia politik bukan merupakan hal baru dalam diri Rina. Sebab, 10 tahun mendampinginya sebagai pimpinan daerah Waykanan. Kemudian juga Rina pernah menjadi komisioner KPU Jakarta Barat. Kemudian juga berlatar belakang Akademisi. \"Dengan berbagai pengalaman itu, tentunya saya berharap DPP memberikan rekomendasinya kepada Rina Bustami Zainudin, \" harapnya. Bustami menilai, kontestasi di Waykanan tidak menutup kemungkinan dipimpin oleh seorang perempuan. Dia juga menilai tidak akan terjadi kotak kosong menjadi kontestan pilkada. \"Saya kira tidak akan terjadi kotak kosong. Jika kita lihat basicnya perempuan malah lebih bisa memimpin organisasi. Kita lihat dari contoh rumah tangga saja, dia bisa bangun lebuh dulu, mempersiapkan segala sesuatu yang ada. Melihat kepemimpinan perempuan di Lampung pun cukup produktif. Ada ibu Wagub, ada Bupati Tulangbawang, ada Bupati Tanggamus. Jadi jika ada pilkada dengan kotak kosong itu kegagalan demokrasi namanya, \" pungkasnya. (abd/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: