Iklan Bos Aca Header Detail

Jadikan BPP Sebagai Komando Strategis Pembangunan Pertanian

Jadikan BPP Sebagai Komando Strategis Pembangunan Pertanian

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kementerian Pertanian menginginkan Balai Penyuluh Pertanian (BPP) sebagai komando strategis pembangunan pertanian (Kostratani) di wilayah masing-masing. \"Pak menteri ingin membangun pertanian mulai dari desa dan kecamatan dengan penggerak dari BPP,\" kata perwakilan Pusat Pelatihan Manejemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP) Ciawai Bogor, Regi Sri Lestari saat memberikan arahan pada pelatihan manajerial BPP Kostratani di BPP Gedongtataan, Rabu (10/11). Menurut Regi, pelatihan manajerial BPP Kostratani diselenggarakan di seluruh Indonesia dengan total 43 angkatan. Untuk Pesawaran yang diikuti kordinator penyuluh dan penyuluh pertanian serta admin BPP merupakan angkatan ke XXXVII \"Dengan pelatihan ini diharapkan para penyuluh dapat meningkatkan pemahaman dan fungsi menjadi BPP Kosratani yang merupakan program dari Kementerian Pertanian,\" tegasnya. (ozi/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: