Iklan Bos Aca Header Detail

Selamat, Wakil Lampung Jadi Penyuluh Agama Islam Teladan Tingkat Nasional

Selamat, Wakil Lampung Jadi Penyuluh Agama Islam Teladan Tingkat Nasional

radarlampung.co.id – Penyuluh agama Islam fungsional dari Kantor Kementerian Agama Pringsewu Aimas Soleha Rohilawati meraih juara pertama dalam pemilihan Penyuluh Agama Islam Teladan Tingkat Nasional 2019. Ajang yang digelar Kementerian Agama melalui Direktorat Penerangan Agama Islam, Ditjen Bimas Islam tersebut berlangsung di Holiday Inn Suites Hotel Jakarta Barat sejak Senin (19/8). Kepala Kantor Kementerian Agama Pringsewu Marwansyah menyampaikan apresiasi atas prestasi yang diperoleh Aimas. Terlebih dalam ajang tersebut ia mewakili Lampung. ”Terima kasih atas binaan dan juga dukungan bapak Kakanwil Kemenag Lampung,\" kata Marwansyah. Raihan tersebut diharapkan memacu penyuluh agama Islam di lingkungan Kementerian Agama Pringsewu untuk lebih menyampaikan pesan pembangunan dengan bahasa dan pendekatan keagamaan. Mereka bisa menjadi fasilitator, dinamisator dan katalisator. ”Karena itu wajib hukumnya memiliki target dan sasaran dakwah. Kemudian dapat membuka inovasi-inovasi baru dalam menyampaikan penyuluhan di tengah-tengah masyarakat Lampung, khususnya di Pringsewu,” tegasnya. Bupati Pringsewu Sujadi juga memberi apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Aimas Soleha  yang telah membawa nama baik kabupaten itu. \"Kemudian untuk upaya pembinaan masyarakat Pringsewu yang telah dilakukan oleh penyuluh agama Islam,\" kata Sujadi. Ditambahkan Humas Kantor Kemenag Pringsewu Imron Rosadi, apresiasi atas prestasi Aimas datang dari berbagai pihak. Di antaranya dari Kasubbag TU Junaidi Sirad, Kasi Bimas Islam Aswari dan seluruh pegawai, kepala KUA, dan kepala madrasah. Termasuk dari Ketua DWP Kantor Kemenag Pringsewu Apriyanti. (sag/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: