Selamat! Tiga Prodi Fak. Kedokteran Unmal Terakreditasi Baik Sekali

Selamat! Tiga Prodi Fak. Kedokteran Unmal Terakreditasi Baik Sekali

  RADARLAMPUNG.CO.ID - Luar Biasa, Tiga Program Studi (Prodi) dari Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati (FK Unmal), Bandarlampung, Provinsi Lampung meraih akreditasi Baik Sekali. Akreditasi ini diberikan langsung oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi-Kesehatan (LAM PT-Kes). Adapun Tiga Prodi FK Unmal meraih Akreditasi Baik Sekali adalah Prodi DIII Anafarma (SK LAM PT-Kes nomor :0526/LAMPT-Kes/AKR/DIP/XI/2021). Kemudian, Prodi DIV Kebidanan (SK LAM PT-Kes nomor :0516/LAMPT-Kes/AKR/DIP/XI/2021) dan Prodi Profesi Bidan (SK LAM PT-Kes nomor :0517/LAMPT-Kes/AKR/PRO/XI/2021). Dekan FK Unmal, dr.Toni Prasetyo Sp, PD FINASIM menyampaikan, bahwa FK Unmal memiliki 11 Prodi yakni S1 Pendidikan Dokter, S1 Psikologi, S1 Farmasi, DIII Keperawatan, S1 Keperawatan, DIII Kebidanan, DIV Bidan, DIII Farmasi,Profesi Dokter,Profesi Bidan dan Profesi Ners. \"Alhamdulillah 8 Prodi Terakreditasi B dan 3 Prodi Terakreditasi Baik Sekali. Bahkan untuk Prodi Profesi Bidan Fak.Kedokteran Unmal Salahsatu Profesi Bidan di Provinsi Lampung Terakreditasi Baik Sekali,\" sebutnya. Toni menjelaskan, mahasiswa FK Unmal berasal dari berbagai penjuru Indonesia. Setelah lulus, tidak hanya berkiprah di wilayah asal domisili, namun telah mengabdi layanan kesehatan diseluruh penjuru Indonesia bahkan ada yang bekerja dilayanan kesehatan Internasional. Dengan berbagai prestasi Prodi di FK Unmal tersebut, dr.Tony meyakini bahwa visi Fak.Kedokteran Unmal akan terwujud yakni menjadikan Fakultas Kedokteran Unmal yang unggul berwawasan internasional dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan yang beretika religius dengan berbasis komunitas pada tahun 2027 mendatang. Terpisah, Rektor UNMAL, Dr.dr.Achmad Farich didampingi Kepala Humas Unmal, Tarmizi bersyukur atas raihan tiga Prodi FK terakreditasi Baik Sekali. \"Ini juga salah satu bentuk usaha kami dalam mewujudkan Visi yakni Akan Menjadikan Unmal menjadi Universitas yang unggul, terpercaya dan mandiri serta berstandar mutu Internasional dibidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dalam rangka pengembangan dan pemanfaatan IPTEK, budaya yang berkualitas dan Religius,\"tambah Dr.dr.Farich. Oleh sebab itu, Dr.dr.Farich berharap untuk civitas akademika, tidak hanya Fakultas Kedokteran namun Fakultas lainnya dapat menjunjung tinggi tridharma perguruan tinggi terutama dalam pengembangan dan pemanfaatan IPTEK, budaya yang berkualitas dan Religius. (gie/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: