Jalan Diperbaiki, Pekon Margomulyo tak Lagi Terisolir

Jalan Diperbaiki, Pekon Margomulyo tak Lagi Terisolir

RADARLAMPUNG.CO.ID - Masyarakat menyambut antusias perbaikan jalan menuju Pekon Margomulyo, yang dilakukan melalui Karya Bhakti TNI Kodim 0424/Tanggamus. Di mana, akses tersebut merupakan satu-satunya penghubung dengan pekon lainnya di Kecamatan Semaka. Kepala Pekon Margomulyo Tugino mengatakan, dengan telah dinormalisasinya badan jalan serta perbaikan sebagian ruas jalan, maka tidak ada lagi image pekon terisolir. Tidak hanya itu. Perbaikan jalan dengan panjang enam kilometer itu memudahkan masyarakat mengangkut hasil bumi maupun aktivitas transportasi lainnya. \"Alhamdulillah. Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Tanggamus dan Kodim 0424 yang telah merealisasikan perbaikan jalan. Selama ini menjadi keluhan masyarakat Pekon Margomulyo yang notabenenya sangat susah dan terpencil,\" kata Tugino. Menurut Tugino, sebelum akses tersebut diperbaiki, warga harus mengeluarkan biaya tidak sedikit untuk mengangkut hasil bumi, seperti pala dan buah-buahan. Selain itu, tidak memadainya jalan menghambat distribusi hasil perkebunan. Ini memengaruhi kualitas buah-buahan dan menyebabkan harga jual menjadi lebih murah. \"Apalagi saat hujan. Akses sangat sulit dilalui. Walaupun bisa, ojek yang masuk sangat terbatas. Ini membuat hasil perkebunan yang akan kita jual tertunda. Buah-buahan membusuk dan tidak laku dijual,\" tandasnya. (ehl/rnn/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: