Kabar Duka, Warga Lambar Wafat Dalam Bus AKAP

Kabar Duka, Warga Lambar Wafat Dalam Bus AKAP

radarlampung.co.id. - Seorang penumpang Bus Rhema Abadi nopol AA 1511 DA yang berangkat dari Salatiga, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia, Kamis (26/9) sekitar pukul 16.00 WIB. Penumpang bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) itu bernama Kaliman (57), warga Desa Lumbuk Timur, Kecamatan Lumbokseminung, Lampung Barat. Kaliman diketahui akan turun di Liwa Lambar. Menurut Sunar (40), kernet bus, Kaliman baru diketahui meninggal dunia saat dibangunkan ketika transit di RM Gadang Jaya 3, Kelurahan Bandarjaya Timur, Kecamatan Terbanggibesar. \"Bus kan lewat lintas timur. Jadi tujuan Liwa transit. Sampai di RM Gadang Jaya 3, Kelurahan Bandarjaya Timur, ketika dibangunkan tak bangun-bangun,\" katanya. Penumpang bus tujuan Pekanbaru di sampingnya dan lainnya, kata Sunar, kaget. \"Semua kaget. Takut terjadi kesalahan dilaporkan ke Polsek Terbanggibesar,\" ujarnya. Penumpang, kata Sunar, sempat berhenti di RM Taniran, Penengahan, Lampung Selatan. \"Sempat istirahat di RM Taniran, Kecamatan Penengahan. Kalau makan tidaknya, saya tidak tahu. Kurang memperhatikan,\" ungkapnya. Sedangkan Karmo (40), penumpang tujuan Palembang yang duduk di sebelahnya, menuturkan tidak ngobrol-ngobrol. \"Nggak ngobrol. Cuma sering batuk-batuk,\" katanya. (sya/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: