Diawasi Dokter Hewan, PKS Lampung Berani Jamin Hewan Kurbannya Bebas dari PMK
FOTO DOK. PKS LAMPUNG - Pemotongan hewan kurban di PKS Lampung turut diawasi drh. Oktina Siswati dari Disnakkeswan Lampung dan drh. Jeff dari UPTD BPK3H Provinsi Lampung.--
BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim memastikan hewan kurban dari PKS bebas dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). Hal tersebut dikemukakan Mufti Salim pada acara pemotongan hewan kurban di kantor DPTW PKS Lampung, Senin 11 Juli 2022.
Menurut Mufti, dia berani memastikan hewan kurban maupun paket kurban yang diterima publik dari PKS, dinyatakan bebas dari segala penyakit hewan, khususnya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang marak menginfeksi hewan kurban secara nasional.
Pasalnya, pada pelaksanaan pemotongan hewan kurban turut diawasi drh. Oktina Siswati dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Provinsi Lampung dan drh. Jeff dari UPTD Balai Pelayanan Kesehatan Hewan, Kesmavet dan Klinik Hewan (BPK3H) Provinsi Lampung.
Semua hewan kurban, maupun daging yang didistribusikan, dinyatakan sehat dan bebas dari penyakit virus ternak yang parah dan sangat menular tersebut.
BACA JUGA:Selain Anak Tiri, Ternyata Istri dan Keponakan Juga Ikut Membunuh Harianto
"Kehadiran beliau berdua juga untuk memastikan bahwa hewan kami (kurban) kami sejak diterima, disembelih hingga dikonsumsi masyarakat dalam kondisi yang sangat (terjaga) baik,” terangnya.
Sebagaimana diketahui, pada Idul Adha tahun ini PKS Lampung membagikan lebih dari 22 ribu paket daging kurban se provinsi Lampung. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tebar 1,5 juta paket kurban 1443 H atau 2002 Masehi yang dicanangkan oleh DPP PKS.
Pada bagian lain, bentuk realisasi mendukung langkah DPP PKS dalam menyukseskan program Dr. Salim Tebar 1,5 Juta Paket Kurban serentak di seluruh Indonesia, DPW PKS Provinsi Lampung menyebar 22 ribu lebih paket daging kurban, di halaman parkir DPTW PKS Provinsi Lampung, Senin 11 Juli 2022.
“Mudah-mudahan jumlah ini dapat dinilai tidak hanya sebagai ukuran kuantitas pemberian, tapi kualitas pelayanan PKS kepada masyarakat Lampung. Semoga apa yang dilakukan keluarga PKS Lampung ini, dapat dinilai masyarakat sebagai bentuk ibadah, pengorbanan dan kegiatan yang bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya,” tutur Mufti Salim.
BACA JUGA:Syukurlah, Tak Ada Hewan Kurban Terjangkit PMK di Metro
Mufti Salim menambahkan, kegiatan penyebaran lebih dari 22 ribu lebih paket kurban PKS Lampung merupakan bentuk kolaborasi DPW PKS bersama para Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS di 15 kab/kota. Para anggota DPRD dari PKS baik dari DPR RI, Provinsi, Kabupaten/Kota se Lampung, kader, dan simpatisan PKS serta masyarakat Lampung yang mempercayakan kurbannya melalui PKS.
Pelaksanaan pengumpulan, pemotongan, pembungkusan hingga penyebaran paket daging kurban, serentak dilaksanakan ditiap DPD dan DPC PKS se Lampung. Mufti Salim menambahkan, kegiatan tebar 22 ribu lebih paket kurban di PKS Lampung merupakan bagian dari program nasional tebar 1.5 juta paket kurban.
Bahkan, selama masa pandemik lalu, PKS Lampung masih tetap melaksanakan kegiatan serupa. Dan setiap tahunnya jumlah hewan yang dikurban maupun paket kurban, terus terjadi peningkatan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, di tahun ini PKS Lampung berhasil menyembelih kurban sebanyak 162 ekor sapi, 15 ekor kerbau, dan 264 ekor kambing, yang menghasilkan lebih dari 22ribu paket daging kurban untuk masyarakat Lampung, beber Mufti Salim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: