Deklarasi Damai, 221 Calon Peratin di Pesisir Barat Sepakat Ini

Deklarasi Damai, 221 Calon Peratin di Pesisir Barat Sepakat Ini

Calon peratin mengikuti deklarasi damai pilratin serentak di Pesisir Barat, senin 18 Juli 2022. FOTO DISKOMINFOTIK PESISIR BARAT --

PESISIR BARAT, RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) Pesisir Barat menggelar deklarasi damai pemilihan peratin (Pilratin) serentak tahun 2022 di GSG Selalaw, Pekon Kampung Jawa, Kecamatan Pesisir Tengah, Senin 18 Juli 2022. 

Dalam kesempatan tersebut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Audi Marpi mengatakan, deklarasi damai diikuti 221 calon peratin dari 68 pekon.

Ini merupakan bentuk komitmen bersama untuk mewujudkan situasi yang aman dan kondusif dalam keseluruhan proses pilratin serentak.

“Hal itu juga bertujuan untuk menciptakan pesta demokrasi di tingkat pekon yang kondusif, aman dan damai serta terlaksanakan dengan sukses,” kata Audi Marpi. 

BACA JUGA: Ratusan Anak Lampung Barat yang Hobi ‘Ngefly’ Berasal Dari Kecamatan Ini

Untuk itu, terus Audi, diharapkan kepada seluruh calon peratin agar dapat mematuhi segala aturan terkait dengan pemilihan peratin sesuai peraturan yang sudah disampaikan. 

Selain itu, setiap calon peratin juga diimbau untuk dapat menyampaikan rumusan visi dan misi yang diharapkan dapat menjawab berbagai persoalan riil yang dihadapi masyarakat.

“Visi dan misi calon peratin yang akan disampaikan harus menggambarkan berbagai program prioritas yang akan dilaksanakan. Seperti program air bersih, rumah layak huni atau drainase dan lainnya,” tegas Audi Marpi.

Ditambahkan, seluruh calon yang maju dalam pilratin harus memiliki niat yang sama untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. 

BACA JUGA: Waduh! Ratusan Anak di Lampung Barat ‘Ngefly’ Dengan Obat Batuk

Mengingat pandemi Covid-19 belum selesai. Tentu Pemkab Pesisir Barat juga tetap berharap agar protokol kesehatan diterapka. Antara lain saat masa kampanye. 

“Pemkab Pesisir Barat mengharapkan agar hubungan kekerabatan yang berbasis pada nilai-nilai adat tetap dijaga dalam keseluruhan proses pilratin serentak yang akan dilaksanakan 27 Juli 2022 nanti,” kata Audi.

Sementara Kapolres Lampung Barat AKBP Heri Sugeng Priyantho menyampaikan, untuk menjadi pemimpin yang baik harus diawali dengan perbuatan yang baik pula. 

Calon peratin diharapkan tetap menjaga suasana kondusif bersama simpatisan agar pesta demokrasi ini berjalan lancar dan damai. Pihaknya berharap apa yang dideklarasikan ini sama-sama dijaga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: