Mahasiswa UTI Dapat Pendanaan Program Pembinaan Wirausaha Dari Kemendikbudristek

Mahasiswa UTI Dapat Pendanaan Program Pembinaan Wirausaha Dari Kemendikbudristek

FOTO HUMAS UNIVERSITAS TEKNOKRAT INDONESIA--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO,ID - Mahasiswa program studi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Teknokrat Indonesia (UTI)  meraih pendanaan program pembinaan mahasiswa wirausaha 2022. 

Kegiatan ini merupakan program yang diadakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. 

Tim FEB yang berhasil meraih pendanaan tersebut terdiri dari tiga mahasiswa semester 8 program studi S1 Manajemen. 

Mereka adalah Jea Yuspita, Desy Wulandari dan Fatati Destriani. Selama proses pengembangan bisnis, mahasiswa dibimbing oleh dosen Manajemen UTI Almira Devita Putri, M.B.A.

BACA JUGA: Tim Dosen Universitas Teknokrat Indonesia, Implementasikan Perpustakaan Digital di SMKN 1 Trimurjo

Bisnis tim mahasiswa ini bergerak di bidang jasa dan perdagangan dengan nama Korean Bouquet & Florist. 

Bisnis ini bermula dari adanya peluang yang ditemui oleh Jea Yuspita sejak di bangku kuliah, tepatnya awal 2022. 

Di mana, ia mendapati permintaan akan buket untuk selebrasi acara wisuda, anniversary, bahkan pernikahan meningkat. 

"Oleh karena itu, kita memulai bisnis untuk memanfaatkan peluang yang ada saat itu" kata Jea.

BACA JUGA: Dosen Universitas Teknokrat Indonesia Gelar Pelatihan Door Lock di MA Ma’arif 1 Punggur

Jea sudah memiliki kemauan wirausaha yang tinggi. Ia memulai beragam jenis bisnis sejak memasuki Universitas Teknokrat Indonesia pada 2018 silam. 

"Adanya program-program bisnis yang disediakan oleh pihak universitas selalu diikuti. Mereka telah mengikuti program Business Entrepreneuship, Business Club dan Entrepreneur Vaganza yang telah didukung dari level program studi hingga universitas," ujarnya.

Proses yang mereka lalui telah membuahkan hasil. Di mana, kemampuan bisnis semakin meningkat.

Mereka dapat meningkat pengetahuannya mengenai hal yang terpenting dalam bisnis yaitu, business value. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: