Pulang Haji, Silakan Cek Kesehatan ke Puskesmas
FOTO RURI SETIA UNTARI - Jemaah haji Kota Metro yang tiba kemarin untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.--
METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kota Metro melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) mengimbau jemaah haji Kota Metro untuk memeriksakan kesehatannya di puskesmas masing-masing.
Pasalnya, jemaah haji Kota Metro telah kembali dari ibadah haji.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro drg Erla Andrianti mengatakan, pihaknya mengimbau jemaah haji untuk memeriksakan diri. Seperti dilakukan rapid antigen.
"Jemaah yang baru pulang, untuk segera memeriksakan diri ke Puskesmas. Nanti akan dites antigen guna memastikan kesehatannya," katanya, Kamis 21 Juli 2022.
BACA JUGA:Kadiskes Lampung dr. Reihana Diperiksa 3 Jam, Begini Penjelasan Dirreskrimsus
Dikatakannya, pemeriksaan tes antigen guna mengetahui penyebaran Covid-19 pada jemaah haji.
Selain itu, pihaknya juga mengimbau jemaah untuk membatasi aktivitas keluar rumah.
"Jadi jemaah yang datang ke Puskesmas akan diperiksa kesehatannya, lalu penyerahan kartu, serta tes,” imbuhnya.
BACA JUGA:Siap-siap, Tersangka Pembunuhan Brigadir J Akan Segera Diumumkan
Erla menuturkan, pemeriksaan kesehatan di puskesmas akan dilakukan selama tujuha hari ke depan.
Hasil pemeriksaan sementara belum menunjukkan adanya jemaah yang positif atau terpapar Covid-19.
"Untuk sementara ini belum ada. Tapi kita akan melakukan pemeriksaan selama 7 hari ke depan setelah jemaah ini pulang dari tanah suci,” ujarnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: