Baim Wong Daftarkan Brand Citayam Fashion Week, Ernest Prakasa Bilang Serakah Banget Jadi Manusia

Baim Wong Daftarkan Brand Citayam Fashion Week, Ernest Prakasa Bilang Serakah Banget Jadi Manusia

Dalam merek juga bisa berbentuk suara, hologram, atau kombinasi dari 2 atau lebih unsur tersebut untuk membedakan barang dan atau jasa yang diproduksi oleh orang atau badan hukum dalam kegiatan perdagangan barang atau jasa.

Terdengarnya kabar tentang Citayam Fashion Week diklaim oleh pasangan Youtuber dan model, Baim Wong dan Paula Verhoeven, sontak menuai sorotan.

Lalu bermunculan berbagai hujatan netizen yang menghampiri keduanya.

Salah satunya yang berkomentar adalah komika Ernest Prakasa.

BACA JUGA:Profil dan Biodata Jeje atau Jasmin Laticia Si 'Penunggu' Dukuh Atas yang Viral di Tiktok

Dalam akun Twitter-nya, Ernest Prakasa menulis: Daftaran OPEN MIC ke HAKI. Daftarin ROASTING ke HAKI. Daftarin CITAYAM FASHION WEEK ke HAKI. Serakah banget jadi manusia.

Ernest melanjutkan: HAKI itu ada H-nya. Hak. Kok bisa-bisanya merasa berhak atas sesuatu yang bukan ciptaan mereka sendiri. Gak tau malu.

“HAKI itu dibuat untuk melindungi kreator, agar pekerja kreatif bisa sejahtera dari ide dan karya mereka sendiri. Bukannya dulu-duluan maen sikat mumpung belom ada yang daftarin.

BACA JUGA:Duh Duh Duh..., Anak Muda Citayam Fashion Week Tertidur di Pinggir Jalan Usai Jalani Show

Tolong lah dipake akal sehat dan hati nuraninya,” lanjut Ernest, masih dalam cuitannya di akun @ernestprakasa.

Banyak juga netizen di Twitter yang menyayangkan apa yang sedang Baim dan Paula lakukan.

Dikutip dari komentar netizen “Bukannya Citayem Fashion Week itu pencetusnya komunitas, yah. Punya hak apa Baim Wong daftarin itu ke HAKI/PDKI? Bahkan kurasa bonge pun yang jadi ikon harusnya juga enggak berhak”. tulis akun Twitter @BelajarJadiContentWriter pada Minggu 24 Juli 2022.

Adapun komentar netizen “ Baim Wong gw liat2 hobinya cari cuan dari konten orang2 kelas ekonomi bawah ya. Nyadar ga sih dia? Bisa gitu tidur nyenyak?”. Ujar akun twitter @Dino pada pada Minggu 24 Juli 2022.

BACA JUGA:Pagi Buta Bersiap Demi Citayam Fashion Week, Remaja Ini Bisa Kantongi Cuan Rp 900 Ribu per Hari

Tentunya terdapat fungsi pendaftaran merek yakni untuk mencegah orang lain memakai merek yang sama keseluruhan atau sama pada pokoknya dalam peredaran untuk barang atau jasa sejenisnya di media sosial.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: