Cara Mengurus Dispensasi Nikah Anak Dibawah Umur
Ilustrasi Pernikahan. (Ilustrasi foto: Pixabay)--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Anak yang berusia dibawah umur, atau 19 tahun kebawah, tidak diperbolehkan menikah. Namun, ada cara untuk mengurus nikah, yakni dengan mengajukan dispensasi.
Mengurus dispensasi Pengadilan Agama (PA), dilakukan agar pernikahan dapat diproses dan tercatat oleh negara.
Kepala KUA Muara Sahung, M Abdussalam Hizbullah, SH mengatakan, prosedur kepengurusan dispensasi nikah, ada syaratnya.
BACA JUGA:Pakaian Dalam Mahasiswi KKN Dicuri Dijadikan Penutup Kepala
Sebab, syarat nikah dibawah umur, tertuang dalam Peraturan Mahkamah Agung (Perma) Nomor 5 Tahun 2019 tentang Pedoman Mengadili Permohonan Dispensasi Kawin.
Persyaratan yang dibutuhkan, yakni surat permohonan dispensasi, fotokopi KTP kedua orang tua/wali, fotokopi KK (Kartu Keluarga), fotokopi KTP atau kartu identitas catin, akta kelahiran, fotokopi KTP atau kartu identitas calon pasangan anak.
Selain itu, berkas lain dibutuhkan yaitu fotokopi ijazah pendidikan terakhir atau surat keterangan masih sekolah, terakhir surat penolakan dari KUA.
"Surat penolakan ini akan berisi mengenai tidak diberikan izin pernikahan anak dibawah umur atau kurang dari 19 tahun. Selain itu surat gugatan jika ada," ungkap Kepala KUA Muara Sahung.
BACA JUGA:Tega! Bapak Perkosa Anak Kandung yang Masih Dibawah Umur
Dia menjelaskan, dalam pasal 7 ayat (2) UU Perkawinan, menekankan bahwa permintaan dispensasi kepada pengadilan harus disertai alasan yang kuat.
Bahkan, harus juga disertai dengan bukti-bukti yang mendukung untuk diberikannya dispensasi kawin.
Beberapa alasan untuk mengajukan dispensasi yakni hamil di luar nikah, melakukan hubungan layaknya hubungan suami dan istri, ditangkap oleh masyarakat karena selalu, berdua-duaan, dan putus sekolah.
"Alasan kenapa mengajukan dispensasi harus disebutkan. Ini yang terkadang jadi pertimbangan catin dibawah umur enggan mengajukan Dispensasi Nikah," ujarnya.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Tumbangkan Vietnam 2-1 pada AFF Cup U-16, Begini Jalan Pertandingannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: