Iklan Bos Aca Header Detail

Dampak Trauma yang Belum Sembuh, Ini Penjelasannya!

Dampak Trauma yang Belum Sembuh, Ini Penjelasannya!

Ilustrasi penderita trauma yang belum sembuh--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Luka batin di masa lalu atau yang biasa disebut trauma, jika belum sembuh maka bisa mempengaruhi kehidupan orang yang mengalaminya.

Hal tersebut seperti postingan dari akun Instagram @biropsikologidinamis, yang merupakan akun Layanan Kesehatan Mental, Konsultasi dengan psikolog.

Ada beberapa dampak yang dapat mempengaruhi orang-orang yang memiliki luka batin di masa lalu atau trauma yang belum sembuh.

Pertama, orang yang memiliki luka batin di masa lalu atau trauma, cenderung menjadi pribadi yang cemas.

BACA JUGA:Soal Bansos Rp600 Ribu Untuk Pekerja, Begini Kata Kadisnaker Lampung

Cenderung menutup diri dari lingkungannya untuk menghindari konflik-konflik yang mungkin melibatkannya.

Orang yang memiliki luka batin atau trauma, cenderung menoleransi perilaku kasar.

Sulit membuat batasan diri (boundaries), hingga bergantung pada validasi eksternal (standar lingkungan sosialnya).

Luka batin atau trauma masa lalu juga berdampak munculnya rasa keberhargaan diri yang rendah.

BACA JUGA:Telkomsel Kembali Gelar Program Digital Creative Entrepreneurs

Kesulitan percaya pada diri sendiri (insecure) hingga sulit mempercayai orang lain.

Dampak lainnya dari trauma atau luka batin di masa lalu yang belum sembuh, juga membuat penderitanya terlalu bergantung pada orang lain.

Penderita luka batin di masa lalu atau trauma yang belum sembuh, cenderung takut ditinggalkan atau terlalu takut akan penolakan dari orang-orang disekitarnya.

Orang tersebut juga sering mengorbankan atau mengabaikan kebutuhan pribadi demi orang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: