Gempa 6,4 Magnitudo Guncang Kota Meulaboh Aceh Barat

Gempa 6,4 Magnitudo Guncang Kota Meulaboh Aceh Barat

Gempa bumi bawah laut guncang Kota Meulaboh Aceh Barat. Sumber Foto : akun Twitter @infobmkg--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Gempa bumi dengan kekuatan 6,4 Magnitudi mengguncang wilayah pantai selatan Kota Meulaboh, Aceh Barat.

Dilansir Radarlampung.disway.id melalui akun resmi Twitter @infobmkg pada Sabtu, 24 September 2022.

Dalam analisisnya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa itu disebabkan oleh aktivitas subduksi Lempeng Indonesia-Australia ke Lempeng Eurasia.

Gempa tektonik dengan parameter update magnitudo 6,2 terletak pada titik koordinat 3,75 derajat Lintang Utara dan titik 95,97 derajat Bujur Timur.

Lokasi terjadinya gempa berada tepat di laut pada jaraak 44 kilometer arah Selatan, di Kota Meulaboh, Aceh Barat pada kedalaman 53 kilometer.

Meskipun kekuatan gempa mencapai 6,4 magnitudo, pihak BMKG menyebutkan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

Adapun guncangan dari gempa bawah laut itu, dirasakan di daerah Kota Meulaboh, Aceh Selatan dan Nagan Raya dengan skala intensitas IV MMI.

Pelaksana Tugas Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono mengatakan, hasil analisis pihak BMKH terkait gempa yang terjadi di Meulaboh menunjukkan gempa memiliki mekanisme pergerakan naik.

“Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan, bahwa gempa memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault),”kata Daryono, dikutip Radarlampung.disway.id dari Jpnn.com. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com