Hubungan Indonesia Tiongkok Terjalin Baik, Peluang Tingkatkan Perekonomian di Daerah, Termasuk di Lampung
Pertemuan pihak Konsulat Jenderal Tiongkok di Medan untuk Wilayah Sumatera dengan para pejabat dan tokoh Tionghoa di Sumatera pada 30 September 2022 lalu-http://medan.china-consulate.gov.cn/-
RADARLAMPUNG.CO.ID- Konsulat Jenderal Tiongkok di Medan untuk wilayah Sumatera menggelar pertemuan dengan para tokoh tionghoa dan di Sumatera termasuk Lampung pada 30 September 2022 lalu. Pertemuan tersebut dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Tiongkok ke-73.
Pertemuan yang digelar secara virtual itu diikuti sekitar 100 orang tokoh pemerintahan daerah se-Sumatera dan tokoh tionghoa di Sumatera termasuk Lampung. Diantaranya Gubernur Sumatera Utara, Gubernur Sumatera Selatan, Gubernur Kepulauan Riau dan Gubernur Bangka Belitung.
Turut hadir pula para konsulat jenderal dari negara lain seperti konsulat jenderal Jepang dan Konsulat Jenderal Malaysia. Selain itu pertemuan dihadiri perwakilan perusahaan dan pengusaha Tiongkok di pulau Sumatera serta para guru dari Tiongkok yang tinggal di Sumatera.
Pertemuan dihadiri langsung oleh Konsulat Jenderal Tiongkok di Medan Zhang Min dan staf konsulat jenderal Tiongkok di Medan.
Sejumlah tokoh tionghoa Lampung yang turut hadir dalam pertemuan tersebut diantaranya Ketua PSMTI Lampung Christian Candra,Ketua Badan Koordinator Pendidikan Bahasa Mandarin Lampung Steven Cheng, tokoh tiongha Lampung Sumita, Yoma dan Siu Ho.
Menurut Steven Cheng, di pertemuan itu dipaparkan upaya Tiongkok untuk menurunkan tingkat kemiskinan dan upaya pemulihan covid-19.
Tiongkok juga berharap agar kerjasama antara Indonesia dan Tiongkok dapat terus terjalin dengan lebih baik lagi. Tak hanya itu, Tiongkok juga mendukung Indonesia menjadi tuan rumah Asean di tahun depan.
Hubungan Tiongkok dan Indonesia yang baik ini membuka peluang bagi pemerintah daerah dan pengusaha di sumatera termasuk di Lampung untuk mengembangkan perekonomian.
Menurut Steven Cheng peluang untuk menjalin kerjasama di bidang ekonomi antara pengusaha Lampung dan pemerintah daerah di Lampung dengan Tiongkok sangat terbuka.
“Hubungan selama ini sudah terjalin dengan baik dan tentunya kita semua berharap agar bisa ditingkatkan lagi untuk kemajuan Provinsi Lampung khususnya,” katanya.
Dalam konteks hubungan Tiongkok dengan Lampung, menurut Steven Cheng sudah berjalan baik. Beberapa waktu lalu, konsulat Jenderal Tiongkok di Medan untuk wilayah Sumatera sebelumnya Qiu Wei Wei bahkan pernah berkunjung ke Lampung.
Dalam pertemuan dengan Pemprov Lampung pada Rabu 4 Maret 2020 Qiu Wei Wei juga menyatakan banyak investor yang berminat untuk masuk Lampung dan pihaknya mendukung pengusaha untuk melakukan investasi di Lampung.
Saat Qiu Wei Wei datang ke Lampung, kondisi pandemi covid di Indonesia belum parah. Namun, Qiu Wei Wei belum sempat bertemu dengan Gubernur Arinal Djunaidi.
Begitu kembali ke Medan, pandemi covid mengalami lonjakan dan pihak Konjen merespon dengan memberikan bantuan untuk Provinsi Lampung. Bantuan yang diserahkan melalui perwakilan itu diterima oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.
Saat penyerahan bantuan Qiu Wei Wei sempat melakukan pertemuan zoom meeting dengan Gubernur Arinal Djunaidi bahkan mengundang Gubernur Arinal Djunaidi untuk berkunjung ke Tiongkok saat pandemi mereda. “Konjen juga memberikan bantuan menanggulangi pandemi covid yang juga telah diterima Gubernur secara langsung saat itu,” katanya.
Karena itu, lanjut Steven Cheng pertemuan dengan Konsulat Jenderal Tiongkok yang digelar zoom meeting dengan pemerintah daerah di sumatera dan tokoh tionghoa di Sumatera tersebut merupakan sinyal kuat bahwa Tiongkok sangat terbuka untuk menjalin kerjasama yang erat dengan pemerintah dan pengusaha di daerah Sumatera. Termasuk dengan pemerintah daerah dan para pengusaha di Lampung. “ Tentunya kita berharap sinergitas akan semakin terbangun dan kerjasama yang telah ada dapat terus semakin dipererat,” tutupnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: