77 orang Wisudawan Ikuti Prosesi Wisuda Sarjana IMPM dan Diploma Politeknik Gajah Sakti

77 orang Wisudawan Ikuti Prosesi Wisuda Sarjana IMPM dan Diploma Politeknik Gajah Sakti

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II (LLDIKTI Wilayah II),Prof.Dr.Iskhaq Iskandar,M.Sc didampingi Ketua Yayasan Harian Prasetiya Mandiri,Dr.Suheriyatmono,SE.,M.Ak.,M.M,AK.CA.CRMP.,AFA dan Rektor IMPM, Kurniawati Oktarina, S.Si.MT saat ber--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID-Sebanyak 77 orang Wisudawan/ti melaksanakan Prosesi Sarjana dan Diploma IIIWisuda Institut Maritim Prasetiya Mandiri (IMPM) yang ke II dan Politeknik Gajah Sakti yg ke XXV yang berlangsung di Ballroom Hotel Swiss-BellHotel Lampung pada hari Kamis,24 November 2022.

Prosesi Wisuda S1 dan Diploma III bertemakan 'Membangun Generasi Maritim Unggul,Berkarakter dan Berwawasan Global'

Dengan rincian, Sarjana Strata 1 (S1) IMPM berjumlah 50 orang dan 27 orang Diploma III (DIII) Politeknik Gajah Sakti.

Untuk lulusan Wisudawan Terbaik IMPM Lampung yakni S1 Teknik Perkapalan atas nama Bima Sakti Biiznillah (IPK 3.99), S1 Akuntansi atas nama Risna Kemala (IPK 3.83), S1 Manajamen atas nama Elly Evita Sari (IPK3.69). Lalu,D3 Akuntansi atas nama Gatri Susilo Anindi (IPK 3.87).

Lalu, D3 Perpajakan atas nama Fitri A (IPK 3.96), D3 Budidaya Perairan atas nama Pangestu Aji N (IPK 3.88), D3 KPNK atas nama Bobby Shandy (IPK 3.95) dan D3 Teknik Otomotif atas nama Agung Santoso (IPK 3.87).

Dalam sambutannya, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II (LLDIKTI Wilayah II),Prof. Dr. Iskhaq Iskandar, M.Sc mengatakan saat menjadi mahasiswa laboratorium dikampus hanya sebatas kampus saja namun saat telah lulus maka laboratorium lebih luas maka tantangan yang anda hadapi jauh lebih banyak dan komplek.

"Dengan bekal akademik dan pendidikan Karakter yang didapatkan dari IMPM dan Politeknik Gajah Sakti. Saya yakin mampu berkiprah dan berprestasi diluar sana.Dan pada hakikatnya, proses pendidikan bertujuan melahirkan manusia pembelajar sepanjang hayatnya," jelas Prof.Iskhaq.

Prof. Iskhaq menyampaikan bahwa Karena manusia yang mulia bukan hanya berilmu namun berakhlak mulia. "Bangun terus berkarakter mulia dan rendah hati yang terwujud dari ucapan dan sikap anda," ujar Prof.Iskhaq memberikan nasehat kepada para wisudawan IMPM dan Politeknik Gajah Sakti.

Mewakili Gubernur Lampung,Kepala Dinas Perhubungan Lampung (KaDishub Lampung), Bambang Sumbogo, SE. MM berharap alumni IMPM dan Politeknik Gajah Sakti mampu Kreatif, Kritis, Berkolaborasi serta Komunikasi terutama dalam mampu berperan untuk Pembangunan Provinsi Lampung.

Ketua Yayasan Harian Prasetiya Mandiri,Dr.Suheriyatmono,SE.,M.Ak.,M.M,AK.CA.CRMP.,AFA bersyukur stakeholder (pemerintah) memiliki kepedulian penuh terhadap bidang kemaritiman dari IMPM. "Peluang Kemaritiman di Lampung terbuka lebar," ucap dia.

Dijelaskannya, Kampus IMPM maupun Politeknik Gajah Sakti mampu menyuplai Sumber Daya Manusia (SDM) Kemaritiman yang Unggul,Berkarakter dan Berwawasan Global karena dibekali keilmuan dan Karakter.

"Ada lima karakter diantaranya tiga Character Building dan dua Pendidikan Karakter," ujar Dr.Suheriyatmono yang diamini Rektor IMPM, Kurniawati Oktarina, S.Si.MT. 

Rektor IMPM, Kurniawati Oktarina, S.Si.MT bersyukur dengan Wisudawan/ti IMPM Lampung bahwa sudah sekitar 50 persen sudah diterima di perusahaan maupun Industri Kemaritiman atau diluar Kemaritiman diantaranya,KSOP Panjang, Instansi Pendidikan dan lainnya.

"Tiga sampai 4 tahun menempuh Studi di IMPM Lampung menjadi lulusan yang SDM Unggul,Berkarakter dan Berwawasan Global," jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: