Sosok dan Kiprah Ketua TP PKK Pringsewu Rusdiana Dewi

Sosok dan Kiprah Ketua TP PKK Pringsewu Rusdiana Dewi

Rusdiana Dewi, yang meraih penghargaan Perempuan Inspiratif Dalam Mengembangkan Dunia Koperasi di Provinsi Lampung dari Radar Lampung. --

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.IDRusdiana Dewi, peraih penghargaan Perempuan Inspiratif Dalam Mengembangkan Dunia Koperasi di Provinsi Lampung dari Radar Lampung, dikenal aktif di berbagai bidang. 

Istri Penjabat Bupati Pringsewu Adi Erlansyah ini menyatakan, penghargaan yang draih tersebut merupakan sesuatu yang tidak disangka. 

”Tidak menyangka. Ternyata ada yang memberikan perhatian terhadap kiprah saya di koperasi yakni Radar Lampung," kata Rusdiana ditemui diruangan bupati. 

Dirinya tetap konsisten mengurusi gerakan koperasi di lingkup kerjanya. Hal ini dibuktikannya sejak awal karirnya sampai mendekati purna tugas, tetap di lingkup kerja perkoperasian.

"Dari awal bertugas hingga sekarang, tidak pernah pindah. Tetap di lingkup koperasi," sebut Rusdiana seraya memberikan penghargaan yang tinggi atas kepercayaan Radar Lampung.

Ia terjun ke dunia koperasi pada 1992 silam. Rusdiana Dewi juga masih aktif dalam kepengurusan sebagai bendahara di Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Saptawa.

Bahkan meski kesibukan semakin bertambah, terlebih dengan statusnya sebagai Ketua TP PKK Pringsewu, berbagai kegiatan aktif digelar. 

Seperti peringatan Hari Ibu ke-94 tahun 2022 tingkat Kabupaten Pringsewu. Rusdiana menjadi pembina upacara. 

Kegiatan tersebut dihadiri Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah, Ketua DPRD Suherman, Sekkab Heri Iswahyudi dan pejabat lainnya. 

Pada kesempatan itu, Rusdiana mengucapkan selamat memperingati Hari Ibu kepada seluruh ibu Indonesia, khususnya di Pringsewu. 

Peringatan Hari Ibu yang dilaksanakan setiap tanggal 22 Desember, pada tahun 2022 ini mengusung tema Perempuan Berdaya, Indonesia Maju.

"Peringatan Hari Ibu ini merupakan upaya bangsa Indonesia untuk mengenang dan menghargai perjuangan perempuan Indonesia dalam merebut dan mengisi kemerdekaan," katanya.

Ia juga menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada tokoh-tokoh perempuan yang telah menunjukkan dedikasinya untuk meningkatkan pemberdayaan perlindungan perempuan.

Begitupun pada acara ramah tamah peringatan Hari Ibu ke-94 di aula utama Pemkab Pringsewu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: