Longsor di Jalinbar, Lalu Lintas Lampung-Bengkulu Lumpuh Total
Jalinbar Krui-Bengkulu macet total akibat tanah longsor, Selasa 28 Februari 2023. FOTO DOKUMEN POLSEK PESISIR TENGAH --
PESISIR BARAT, RADARLAMPUNG.CO.ID - Longsor di jalan lintas barat (Jalinbar) Pekon Penengahan, Kecamatan Lemong, Pesisir Barat menyebabkan jalur penghubung Lampung-Bengkulu lumpuh, Selasa 28 Februari 2023.
Kapolsek Pesisir Utara AKP Heri Oktarino mengatakan, longsor yang terjadi sekitar pukul 03.00 WIB itu menyebabkan arus lalu lintas macet total.
Belum ada upaya pembersihan, meskipun alat berat sudah berada di lokasi longsor.
"Tanah longsor ini berada di titik yang sama dengan kejadian sebelumnya. Alat berat juga masih berada di lokasi namun operatornya tidak ada di tempat," kata AKBP Heri Oktarini mewakili Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra.
BACA JUGA: Hati-hati Melintas Daerah Rawan Longsor di Jalinbar!
BACA JUGA: Warga Lampung Barat yang Tewas Terseret Longsor Sempat Teriak Takbir
Dilanjutkan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Satker PJN agar segera menerjunkan operator alat berat guna membersihkan material yang menutup badan jalan tersebut.
"Kita sudah koordinasi dengan pihak terkait dan sedang diupayakan segera ada proses pembersihan, terutama BPJN yang memang alat beratnya sudah siap," tegasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: