Waspada, Musim Hujan Rawan Tertular Virus Influenza

Waspada, Musim Hujan Rawan Tertular Virus Influenza

Sakit Kepala bisa jadi salah satu gejala flu atau influenza. Ilustrasi/Freepik--

BACA JUGA: Timbang Bulanan pada Anak Jadi Upaya Kemenkes RI dalam Turunkan Angka Stunting 2024 Mendatang

Bukan hanya udara, tapi juga bisa menyebar lewat percikan air liur ketika seseorang terinfeksi batuk, bersin atau berbicara.

Virus influenza akan menyebar ke tubuhmu jika kamu mungkin tak sengaja menghirup tetesannya secara langsung.

Ada juga karena tertular virus influenza ketika memegang benda tertentu dalam keadaan tangan kotor. Kemudian tangan tersebut menyentuh mata, hidung atau mulut tanpa dibasuh terlebih dahulu.

Jika terinfeksi virus influenza dan sistem kekebalan tubuhmu lemah, maka kemungkinan besar bahwa penularan virus terjadi dalam waktu yang sedikit lebih lama.

BACA JUGA: Targetkan Penurunan Angka Stunting Hingga 14 % pada 2024 Mendatang, Ini Upaya yang Akan Dilakukan Pemerintah

Virus influenza memang terus melakukan mutasi hingga muncul jenis baru secara teratur.

Dalam hal ini, antibodi bisa menjadi solusi supaya mencegah infeksi atau bahkan hanya sekedar mengurangi keparahan gejala.

Oleh karena itu, kesehatan tubuh harus dijaga dengan pola hidup yang sehat sebab antibodi juga bisa menurun seiring berjalannya waktu.

Selanjutnya ada beberapa faktor yang dinilai bisa menyebabkan seseorang rentan terkena virus influenza.

BACA JUGA: Simak! Ini Cara Update Aplikasi Peduli Lindungi ke SATUSEHAT Mobile

Pertama adalah sistem imun yang lemah. Bagi seseorang yang memiliki sistem imun yang lemah, hal ini tentunya akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Kemudian orang yang sedang hamil atau baru saja melahirkan pun rentan tertular virus. Serta balita dan lansia.

Virus influenza juga bisa tertular kepada seseorang yang mengidap kondisi medis tertentu misalnya diabetes, asma, penyakit jantung, atau bisa juga obesitas (kelebihan berat badan).

Lalu bekerja atau tinggal di fasilitas umum juga bisa menyebabkan seseorang rentan tertular virus jika tidak rajin membersihkan tempat tinggalnya tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: