Wajib Tahu, Penyebab Kentut Ternyata Harus Diwaspadai
Kentut yang dikeluarkan oleh tubuh bisa menyebabkan bau tidak sedap. Ilustrasi/Pixabay.com--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Semua orang pasti pernah mengalami kentut atau membuang gas dari dalam tubuhnya.
Membuang gas atau kentut sebenarnya merupakan sesuatu hal yang wajar-wajar saja dilakukan.
Namun kita tetap perlu waspada jika keseringan kentut karena mungkin akan mengganggu kenyamanan diri sendiri bahkan orang-orang sekitar.
Ada beragam penyebab tubuh sering mengeluarkan gas seperti kentut.
BACA JUGA:9 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Tubuh Manusia, Nomor 8 Belum Banyak yang Tahu
Kentut bisa disebabkan akibat mengonsumsi makanan tertentu dan parahnya berkemungkinan adanya penyakit pada salurah pencernaan di dalam tubuh manusia.
Sebagai informasi, kentut merupakan gas yang berasal dari saluran pencernaan. Yang kemudian dibuang keluar dari tubuh melalui anus.
Gas yang keluar dari saluran pencernaan tersebut biasanya akan menghasilkan suara dan bau.
Secara umum, kentut akan terjadi ketika saluran pencernaan tubuh manusia menghasilkan gas berlebih.
BACA JUGA:Boleh Dicoba, Rasakan Manfaat Rebusan Air Daun Singkong untuk Kesehatan
Menelan terlalu banyak udara ketika makan atau minum hingga terlalu banyak dalam mengonsumsi jenis makanan tertentu.
Hal tersebut bisa menjadi kondisi yang dapat menyebabkan adanya gas berlebih di saluran pencernaan.
Tak hanya sering kentut, jika saluran pencernaan manusia memiliki gas berlebih. Maka bisa juga disertai dengan perut kembung dan bersendawa.
Jika kita merujuk pada ilmu di bidang kesehatan, batas normal seseorang membuang gas atau kentut adalah sebanyak 8 sampai dengan 14 kali sehari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: