Nekat Melawan, Bandit Curas Tertembak Tekab 308 Polres Lamtim

Nekat Melawan, Bandit Curas Tertembak Tekab 308 Polres Lamtim

Nekat Melawan, Bandit Curas Tertembak Tekab 308 Polres Lamtim--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Polres Lampung Timur mengamankan tersangka kasus pencurian dengan kekerasan (curas). Tersangka adalah DS (28) warga Kecamatan Batangharinuban Lamtim.

Kapolres Lamtim AKBP M.Rizal Muchtar menjelaskan, DS diamankan karena disangka terlibat dalam sejumlah tindak pidana curas.

BACA JUGA:Cabuli Anak Di Bawah Umur, Warga Tanggamus Diamankan Polsek Bandarsribawono Lamtim

Antara lain, tindak pidana curas terhadap Imam Jamaludin (26) warga Kecamatan Tanjungraya Kabupaten Mesuji, Minggu 19 Maret 2023 lalu.

Peristiwa berawal ketika korban sedang melintas menggunakan sepeda motor Honda Supra X 125 di jalan Raya Desa Rajabasa Batanghari Kecamatan Batangharinuban, pukul 22.00 WIB.

BACA JUGA:Dukung Terapkan Bisnis Basis ESG, Bank Mandiri Pasang 556 Unit Panel Surya

Tiba-tiba, korban dipepet dan dihentikan oleh DS dan rekannya  yang menggunakan 1 unit sepeda motor merk Yamaha Vega R tanpa nomor polisi.

Setelah itu, rekan DS merampas paksa 1 unit HP merek Oppo A1 milik korban.

BACA JUGA:Dukung Terapkan Bisnis Basis ESG, Bank Mandiri Pasang 556 Unit Panel Surya

Sementara DS, berniat merampas sepeda motor Honda Supra X sembari memukul bagian bibir korban menggunakan tangan. Karena korban berusaha mempertahankan sepeda motornya. DS menyerang korban menggunakan senjata tajam dan mengenai bagian leher. 

Atas kejadian itu, korban berteriak untuk meminta bantuan. Sementara, tersangka dan rekannya langsung kabur sembari membawa sepeda motor korban.  

BACA JUGA:Soal THR Pegawai Non ASN di Mesuji, Begini Kata BPKAD

Kejadian itu kemudian dilaporkan korban ke Polres Lamtim. Berdasarkan laporan korban dan hasil penyelidikan, personil Tekab 308  Polres Lamtim berhasil mengidentifikasi DS di wilayah Kecamatan Batangharinuban.

Namun, saat akan diamankan DS berusaha kabur dan melakukan perlawanan terhadap petugas. Karenanya, petugas terpaksa mengambil tindakan tegas dan terukur dengan menembak kaki kanannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: