Dibalik Mitos Kembang Kantil, Ternyata Tersembunyi Khasiat untuk Kesehatan Loh, Ini Manfaatnya!

Dibalik Mitos Kembang Kantil, Ternyata Tersembunyi Khasiat untuk Kesehatan Loh, Ini Manfaatnya!

Ilustrasi kembang kantil. Foto Pixabay--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Selama ini kita kenal kembang kantil atau bunga cempaka putih berkaitan erat dengan mistis.

Beberapa mitos berkembang dikaitkan dengan kembang kantil. Apalagi di Pulau Jawa, diyakini bunga kantil yang memiliki wangi yang khas ini dapat menjadi pelet. Mitos lain bahwa bunga kantil ini bunga kesayangan kuntilanak. Sehingga menjadi tempat persemayaman kuntilanak.

Kembang kantil ini ini dapat tumbuh di dataran rendah yang beriklim tropis, dan subtropis sampai dengan ketinggian 1.600 meter di atas permukaan laut dengan suhu 20-26 derajat Celcius.

Tapi tau gak sih? Di balik mitos-mitosnya, kembang kantil ini ternyata mempunyai banyak manfaat untuk kecantikan dan kesehatan loh!

BACA JUGA:Janji Presiden Jokowi untuk Pasar Natar Lamsel

Dilansir dari berbagai sumber, radarlampung.co.id merangkum beberapa manfaat kesehatan dan kecantikan dari kembang kantil.

1. Membantu mengurangui bau badan berlebih

Aroma kembang kantil yang harum, dapat dijadikan pengharum tubuh yang alami loh.

Kembang kantil direbus dengan menggunakan daun sirih. Kemudian airnya digunakan untuk mandi. Mudah kan?

2. Mempertajam penglihatan

Kembang kantil juga dipercaya dapat membantu untuk mempertajam penglihatan.

BACA JUGA:Simak! 10 Manfaat Teh Gaharu dan Cara Membuatnya, Nomor 9 Baik untuk Pria

Apalagi jika kamu seorang pekerja yang menatap komputer selama berjam-jam, dan matamu menjadi lelah. Kembang kantil dapat membantumu untuk memelihara kesehatan mata.

Ramuannya dengan cara merebus kembang kantil, dan dicampur dengan gula aren agar lebih nikmat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: