Jelang Haji, Kisah Haru Seorang Kakek Rekam Momen Masjidil Haram Dengan HP Jadul Kembali Viral
potret screenshot video seorang kakek merekam momen masjidil haram dengan hp jadulnya-Screenshot video viral twitter-
RADARLAMPUNG.CO.ID - Momen seorang kakek merekam suasana Masjidil Haram dengan handphone (HP) jaman dulu (Jadul) ketika melaksanakan ibadah Haji kembali viral di media sosial menjelang musim Haji tahun 2023.
Momen haru kakek tersebut merekam suasana Masjidil Haram dengan HP jadulnya kembali viral setelah diposting oleh akun twitter @recehtapisayng pada Kamis sore 4 Mei 2023.
Setelah 24 jam diposting, momen haru kakek tersebut saat merekam suasana Masjidil Haram dengan HP jadulnya telah dilihat oleh lebih dari satu juta warga twitter.
Postingan akun twitter @recehtapisayng yang memiliki 2,8 juta lebih pengikut tersebut telah disukai lebih dari 10 ribu kali.
BACA JUGA:Wow, Ada Dugaan Pungli Sewa HP Puluhan Juta, Kalapas Kalianda Membantah
Akun twitter @recehtapisayng tersebut memposting sebuah foto yang disertai keterangan "Berapa banyak dari kita berlomba upgrade HP. Bermegah-megah lah sampai malu melihat ini".
Setelah itu, akun twitter @recehtapisayng memposting sebuah video tentang kisah haru seorang kakek merekam suasana Masjidil Haram dengan HP jadulnya.
Video yang diposting akun twitter tersebut merupakan video lama pengguna TikTok @vizalist yang beberapa waktu lalu juga pernah viral.
Dalam unggahan video itu terlihat seorang kakek dengan senyum lebar merekam keadaan sekitar Masjidil Haram.
BACA JUGA:Ngeri! Kemunculan 'Dabbah' dan Ciri-Cirinya yang Harus Diketahui Umat Manusia
Kakek berkepala plontos tersebut bahkan dengan ramahnya turut merekam jamaah lain di dekatnya.
Senyum kakek tersebut membawa suasa menjadi lebih hangat ketika momen itu terjadi dan diabadikan.
Postingan tersebut kemudian mendapat banyak komentar dari warga twitter yang sebagian besar kagum dengan kakek tersebut.
"Salut," tulis akun twitter @PeluruMalam__
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: