Desain Official Light Stick Milik BILLIE Curi Perhatian, Seperti Miliki Patung Buddha?

Desain Official Light Stick Milik BILLIE Curi Perhatian, Seperti Miliki Patung Buddha?

Desain lightstick milik BILLIE. Foto Tangkapan Layar/Instagram @panncafe--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Salah satu grup vokal wanita asal Korea Selatan, BILLIE saat ini tengah mencuri perhatian publik karena desain light stick yang mereka miliki.

Desain light stick yang dimiliki girl group BILLIE mencuri perhatian banyak kalangan Korean Lovers. Lantaran terlihat seperti memiliki patung Buddha di dalamnya.

BILLIE akan segera mrilis light stick mereka secara resmi. Belakangan mereka memang baru mengunggah teaser posternya saja.

Teaser poster desain light stick BILLIE itu diumumkan pada 4 Mei 2023 kemarin.

BACA JUGA: Secret Number Trending di Twitter, Ada Apa?

Dalam teasernya, desain light stick yang diumumkan tampak memperlihatkan siluet kubah yang di bagian tengahnya nampak seperti patung Buddha.

Para penggemar lantas memberikan reaksi tak terduga bahkan menyebutnya sebagai merchandise Buddhis yang trendi.

Tak hanya penggemar dalam Korea, penggemar luar seperti di Indonesia pun banyak berbincang dengan desain light stick yang dimiliki oleh idol K-Pop tersebut.

Perbincangan di kalangan penggemar pun beragam. Dan ternyata tak sedikit yang mengira siuet desain light stick milik BILLIE tampak seperti sebuah patung.

BACA JUGA: Mengulik Fakta Menarik Taeyong NCT, Leader Kebanggaan NCTZen

Ada penggemar yang menyebut bahwa desain light stick BILLIE terlihat sekilas seperti Candi Borobudur.

"Candi Borobudur,"komentar penggemar dengan akun Instagram @inanda.vivaok.

"Tapi da emang sekilas liat ini langsung inget candi borobudur,"sahut penggemar lain dengan akun Instagram @slnasyifa.

"Ternyata gak cuman kita aja yang mikir begitu,"timpal penggemar lainnya dengan akun Instagram @ojobuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: