Indonesia Berhasil Lampaui Target Medali, Ini Pesan Jokowi
Capaian medali Indonesia lampaui target.---Sumber foto : Tangkap Layar Instagram Kemenpora.---
RADARLAMPUNG.CO.ID - Perolehan medali Indonesia di Seagame Kamboja 2023, hingga Senin 15 Mei 2023 pagi mencapai 210 medali.
Sehingga, perolehan medali tersebut menempatkan Indonesia di posisi tiga, di bawah Vietnam yang berada di urutan pertama dan Thailand di urutan kedua.
Indonesia sampai saat ini berhasil mendapatkan 70 medali emas, 60 medali perak, dan 80 medali perunggu.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan apresiasi atas perolehan medali Indonesia di ajang Seagame Kamboja 2023.
BACA JUGA:Masih Simpan Koin Ini Dirumah? Berikut 4 Rekomendasi Tempat Jual Nilai Ratusan Juta
"Target memang kemarin 60 medali emas. Tapi saya minta 69 medali emas. Alhamdulilah terlampaui," ujar Jokowi usai acara Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia.
Jokowi juga mengaku senang dengan capaian Timnas Sepak Bola Indonesia yang berhasil masuk final untuk menghadapi Thailand.
Di mana, di semifinal Indonesia berhasil memulangkan Vietnam dari ajang multi event tersebut dengan skor 3-2. Usai bertanding dengan 10 pemain.
"Bolanya masuk final, saya juga senang dengan pertarungan dan semangat juang dengan mental menang. Meski hanya main dengan 10 pemain," tuturnya.
BACA JUGA:Israel Ketar-Ketir, Roket Hamas Berhasil Hantam Wilayahnya
Dari pantauan perolehan medali, Indonesia masih dipepet oleh tuan rumah Kamboja yang berada di posisi keempat klasemen. Dengan perolehan emas 65 medali.
Sedangkan selisih Indonesia dengan posisi dua dan satu klasemen cukup jauh. Vietnam sebagai pemuncak klasemen telah mendapat 107 medali emas. Kemudian, Thailand telah memperoleh 91 medali emas. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: