Ini Kepengurusan PD Muhammadiyah Pringsewu Periode 2022-2027

Ini Kepengurusan PD Muhammadiyah Pringsewu Periode 2022-2027

Giarto terpilih sebagai Ketua Umum PD Muhammadiyah Pringsewu dengan Sekretaris Muhtasor.--

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - Giarto terpilih sebagai Ketua dan Muhtasor menjadi Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pringsewu periode 2022-2027. 

Sedangkan pimpinan Daerah Aisyiyah periode 2022-2027 diketuai Yeni Irma Suryani dengan Sekretaris Ety Hidayati.

Penetapan tersebut dilakukan dalam Musyawarah Daerah (Musda) Muhammadiyah dan Aisyiyah Pringsewu ke-3 yang berlangsung di Graha Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Pringsewu. 

Dalam sidang pleno ke empat, dilakukan pemilihan guna menentukan sembilan orang yang selanjutnya menjadi tim formatur.

BACA JUGA: Viral di TikTok, Anggota DPRD Tanggamus Beri Pernyataan Begini

BACA JUGA: Viral Wanita Berbaju Putih Disebut Beri Khutbah, Terkait Ponpes Al Zaytun? Cek Faktanya

Tugasnya untuk menentukan ketua dan sekretaris. Hasilnya Giarto terpilih sebagai Ketua Umum PD Muhammadiyah Pringsewu dengan Sekretaris Muhtasor.

Sebelumnya muncul 27 nama kandidat Ketua Umum PD Muhammadiyah Pringsewu. 

Usai melalui sejumlah proses dalam pemungutan suara, akhirnya mengerucut menjadi sembilan nama dengan perolehan suara terbanyak. 

Pemungutan suara ini tidak lagi menggunakan kertas. Namun dengan teknologi IT e-Voting.

BACA JUGA: Soal Komentar Peneliti BRIN yang Viral, Ini Tanggapan PD Muhammadiyah Lamteng

BACA JUGA: DPP PPNI Kunjungi Universitas Muhammadiyah Pringsewu

Peserta Musda cukup scan barkode yang sudah terdaftar.

Keputusan tim formatur menetapkan Giarto sebagai Ketua dan Muhtasor menjadi Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pringsewu periode 2022-2027.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: