Perlu Tahu, Ternyata Mobil Lawas Ini Banyak Peminatnya Loh, Anda punya?

 Perlu Tahu, Ternyata Mobil Lawas Ini Banyak Peminatnya Loh, Anda punya?

BMW Seri 3 E36, salah satu mobil lawas yang masih diminati penggemar. Foto Wikipedia--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Meski sudah banyak kendaraan roda empat yang modern, tapi bagi pecinta kendaraan klasik, beberapa kendaraan lawas tahun 90an masih memiliki daya tarik sendiri.

Masyarakat masih sangat berminat terhadap mobil lawas 90an meski keberadaannya sudah langka di jalanan.

Harga mobil lawas juga tidak terlalu tinggi jika dibandingkan harga mobil saat ini. Jika ingin bernostalgia, anda biaa memilih mobil lawas yang masih dijual.

Banyak juga mobil lawas yang masih dalam kondisi bagus. Mulai dari mesin, cat, interior, eksterior hingga body mobil yang masih original.

BACA JUGA:Gaji Ke-13 Belum Cair ke Rekening? Cek Jadwal Terbaru Beserta Rincian Lengkapnya

Di tahun 1990an, boleh disebut era keemasan bagi pecinta otomotif di Indonesia. Pasalnya, di era tersebut, banyak mobil lawas yang masih menjadi primadona di masa kini.

Jika anda berminat dengan mobil lawas 90an, dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa rekomendasi mobil lawas yang masih oke digunakan saat ini :

1. BMW Seri 3 E36

Mobil lawas BMW Seri 3 E36 masuk dalam salah satu mobil langka, dan masih banyak yang mencari sampai saat ini.

Mobil lawas ini dikeluarkan sekitar tahun 1991an. Mobil lawas  ini termasuk dalam kendaraan langka.

BACA JUGA:Lima Daerah di Lampung Buka Lowongan Anggota Bawaslu  

Di bagian interior, terlihat elegan didukung dengan eksterior yang sporty. Tak heran, mobil lawas ini dikenal sangat melekat di kalangan anak muda di masanya. Karena memang body mobil ini tidak termakan zaman.

Saat ini, harga mobil lawas BMW Seri 3 E36 ini dibanderol harga berkisar Rp50 juta sampai Rp100 jutaan.

2. Toyota Kijang Super dan Grand Kijang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: