Kenali Gejala-gejala Alergi Kopi, Ada yang Pernah Merasakan?

Kenali Gejala-gejala Alergi Kopi, Ada yang Pernah Merasakan?

Ada beberapa gejala alergi yang harus diwaspadai oleh penyuka kopi. ILUSTRASI/FOTO PIXABAY.COM --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bagi mereka yang hobi minum kopi, mungkin pernah mengalami serangan sakit kepala. Sebelum atau sesudah minum minuman mengandung kafein tersebut. 

Sakit kepala yang disebabkan karena terlalu banyak minum kopi dikenal dengan sebutan caffeine headache

Di mana, kafein menjadi kandungan utama dalam kopi dan zat psikoaktif. 

Zat ini bisa menstimulasi aktifitas otak, sehingga orang yang minum kopi bisa lebih konsentrasi dengan baik dan tidak cepat lelah.

BACA JUGA: Sakit Kepala Karena Kebanyakan Minum Kopi? Coba Antisipasi Dengan Langkah Ini

Tapi sakit kepala ini tidak hanya disebabkan karena terlalu banyak kopi. Bisa saja disebabkan alergi kopi 

Untuk informasi, kafein merupakan zat stimulan alami yang dapat merangsang kerja otak, sistem saraf pusat, jantung serta otot. 

Kafein juga memiliki fungsi untuk menghambat pemicu rasa kantuk di otak. Kemudian menggantinya dengan memproduksi hormon stres adrenalin.

Inilah sebabnya mereka yang minum kopi dengan kandungan kafein bisa menjadi lebih fokus. 

BACA JUGA: Sejarah! Harga Kopi di Lampung Barat Capai Rp 45 Ribu per Kilogram

Idealnya dosis kafein yang aman untuk orang dewasa hanya 400 miligram sehari atau setara dengan empat cangkir kopi.

Nah, selain bisa menyebabkan sakit kepala, jika berlebihan minum kopi juga memberikan dampak kepada mereka yang memiliki alergi.

Di mana, tubuh akan menganggap bahwa kafein sebagai senyawa berbahaya. 

Ini menyebabkan tubuh akan memproduksi antibodi (imuniglobulin E) yang bisa memicu setiap sel tubuh melawan balik hingga menyebabkan terjadinya peradangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: