Bupati Lamtim Instruksikan untuk Tingkatkan Pelayanan

Bupati Lamtim Instruksikan untuk Tingkatkan Pelayanan

Bupati Lampung Timur M.Dawam Rahardjo mengingatkan jajarannya agar meningkatkan kinerja.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Lampung Timur M.Dawam Rahardjo mengingatkan jajarannya agar meningkatkan kinerja.

Terutama kinerja dalam pelayanan kepada masyarakat.

Hal itu disampaikan M.Dawam Rahardjo saat menjadi pembina apel di lapangan upacara Sekretariat Kabupaten Lamtim, Senin 5 Juni 2023.

Saat memberikan pengarahan, M.Dawam mengungkapkan rendahnya kualitas pelayanan birokrasi pemerintah merupakan salah satu permasalahan yang sering dikeluhkan masyarakat.

BACA JUGA:Luar Biasa, AtraPay Raih Penghargaan pada Customer Engagement Excellence Awards Indonesia 2023

Karenanya, M.Dawam menginstruksikan kepada seluruh organisasi perangkat daerah meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Itu termasuk, melakukan jumput bola di bidang pelayanan perijinan. Misalnya, pelayanan penerbitan nomor induk berusaha (NIB) dan ijin bagi usaha mengah kecil mikro (UMKM).

Kesempatan yang sama M.Dawam juga menekankan kepada seluruh jajaran agar meningkatkan disiplin.

BACA JUGA:Tak Dibudidayakan, Buah Rukam Rasa Manis Sepat Langka

"Tidak perlu mengoreksi bawahan. Namun, yang paling penting adalah untuk memberi contoh secara langsung, dengan begitu otomatis jajaran bisa meniru,"imbuh M.Dawam dalam pada kegiatan yang dihadiri Sekretaris M.Yusuf, para Staf Ahli, Asisten dan  Kepala organisasi perangkat daerah. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: