Kisah Nabi Sulaiman AS dan Ratu Balqis Dari Negeri Saba
Kisah Nabi Sulaiman AS yang berhasil menaklukan Ratu Balqis dari Kerajaan Saba. ILUSTRASI/YOUTUBE Kisah Islami--
BACA JUGA: Jangan Diabaikan! Ini Tanda dan Gejala Osteoporosis
Raja Sulaiman memperingatkan negeri Saba supaya segera bertaubat agar tidak mendapatkan kemurkaan dari Allah SWT.
Usai membaca surat itu, Ratu Balqis mengumpulkan para penasehat kerajaannya.
Ratu Balqis memberikan surat dari Raja Sulaiman kepada para penasihatnya, tapi setelah membaca surat itu raut wajah mereka tampak marah.
Ratu Balqis pun meminta pendapat para penasihatnya tentang isi surat dari Raja Sulaiman.
BACA JUGA: Tak Hanya Eropa, Ini 3 Suku Bermata Biru di Indonesia
Dalam asumsinya, mereka berpikiran bahwa Raja Sulaiman meminta perang jika tidak mau tunduk atas apa yang dituliskan dalam suratnya.
Sang Ratu lantas memiliki ide dengan memberikan hadiah yang banyak dan mewah untuk Raja Sulaiman.
Tujuan dikirimkannya hadiah-hadiah itu supaya Raja Sulaiman mengubah pikirannya dan tidak jadi peperangan antara kedua kerajaan.
Kemudian pada keesokan harinya, utusan Ratu Balqis berangkat menuju istana raja Sulaiman di Palestina sambil membawa hadiah yang banyak dan mewah.
BACA JUGA: 7 Daerah Penghasil Wanita Cantik di Indonesia, Dua Ada di Sumatera
Sesampainya para Utusan Ratu Balqis di hadapan Raja Sulaiman, namun semuanya ditolak.
“Aku tidak perlu semua hadiah-hadiah ini, apa yang Allah subhanahuwata'ala berikan kepadaku lebih dari semua ini,” kata Raja Sulaiman kepada utusan Ratu Balqis dari Kerajaan Saba.
“Pulanglah kalian katakan kepada Ratu Balqis apabila dia dan rakyat Sabah tidak mau menyembah Allah, maka aku dan bala tentaraku akan menghancurkan kalian,” lanjut Raja Sulaiman.
Akhirnya kedua utusan Ratu Balqis pun pulang ke negerinya dengan perasaan sedih dan takut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: