Pemelihara Kucing, Simak Beberapa Hal Ini Agar Peliharaan Kamu Tidak Merasa Sedih

Pemelihara Kucing, Simak Beberapa Hal Ini Agar Peliharaan Kamu Tidak Merasa Sedih

Ternyata kucing juga bisa merasa sedih, ada beberapa tips agar kucing tidak sedih. Foto Freepik--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kucing yang kita tahu itu sangat lincah, dan suka bermain. Tapi bukan berarti Kucing tidak pernah merasa sedih.

Kadang sebagai pemiliknya, kita juga tidak tahu emosi apa yang sedang dirasakan oleh seekor kucing. Karena kucing ini juga dapat merasakan sedih. Bahkan kucing juga terkadang bisa merasakan emosi yang sama dengan pemiliknya.

Kucing akan merasa sedih jika sedang stress maupun depresi. Banyak hal yang mempengaruhinya. Karena itu sebagai pemiliknya kita juga harus peka terhadap perubahan emosi,dan perilaku kucing.

Dilansir dari berbagai sumber, hal-hal ini bisanya membuat kucing menjadi sedih, apa saja?

BACA JUGA:Update Kekayaan Kepala Daerah, Empat Bupati dan Wali Kota di Lampung Jadi Tuan Tanah

1. Kurang bermain

Kucing sangat lincah dan suka bermain, dan juga sangat menyukai berinteraksi dengan pemilik, atau hewan peliharaan lainnya.

Bermain adalah salah satu hal penting untuk merangsang tumbuh kembang si kucing, dan tidak membuatnya stres.

Sehingga sangat perlu menghabiskan waktu untuk bermain bersama kucing, untuk menjalin ikatan yang kuat bersama kucing peliharaan anda.

2. Lupa atau terlalu sering memandikan kucing

Sering kita lihat kucing menjilati dirinya, hal itu untuk membersihkan tubuhnua dari bakteri dan kotoran. Tapi meski begitu, anda juga harus memandikan kucing minimal 4-6 minggu sekali.

BACA JUGA:Simak! Olahraga yang Cocok untuk Generasi Z

3. Kotak kotoran yang tidak nyaman

Kebersihan sangat penting untuk kucing agar tidak terjangkit parasit ataupun bakteri. Sehingga kotak kotoran kucing juga harus tetap bersih untuk memberikan rasa nyaman, dan untuk kesehatan kucing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: