Mengenal Bacan Sebagai Jenis Batu Akik Paling Mahal

Mengenal Bacan Sebagai Jenis Batu Akik Paling Mahal

Mengenal jenis batu akik paling mahal, Batu Bacan. ILUSTRASI/FOTO PIXABAY--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Berbagai jenis batu akik memang memiliki karakteristik tersendiri untuk memikat para kolektor.

Jenis-jenis batu akik yang menarik sebab visual indah yang ditampilkan itulah yang menjadikannya unik dan banyak diburu.

Kalangan pecinta batu mulia atau agate pastinya sudah mengenal batu akik paling mahal yakni Batu akik Bacan.

Batu bacan merupakan salah satu jenis batu mulia atau batu akik asal Indonesia yang terkenal akan keindahan visualnya.

BACA JUGA: Batu Bungur, Batu Akik Terbaik Indonesia yang Berasal Dari Lampung

Jenis batu mulia yang satu ini banyak ditemukan di daerah Halmahera Selatan, Maluku Utara tepatnya di Pulau Bacan.

Karena berasal dari Pulau Bacan, itulah yang menjadikan batu mulia tersebut dikenal dengan nama Batu Bacan.

Batu Bacan memang dikenal memiliki keistimewaan tersendiri dibandingkan dengan batu akik lainnya.

Hal tersebut dikarenakan Batu Bacan dianggap sebagai batu yang sudah hidup sejak zaman dulu, tepatnya di daerah Maluku Utara. 

BACA JUGA: Mengenal Teori-Teori Tentang Pembentukan Alam Semesta

Sejak dulu, jika ada orang yang menemukan Batu Bacan, mereka tidak menjadikannya sebagai cincin.

Orang-orang yang menemukan Batu Bacan lebih memilih untuk menukarnya dengan barang-barang sembako.

Adapun orang yang pertama kali membeli Batu Bacan dengan harga mahal adalah turis dari Singapura.

Turis tersebut membeli Batu Bacan seberat 10 kg dengan harga 7 juta rupiah pada tahun 1990 silam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: