KUR BSI 2023 Tawarkan Pinjaman Modal Usaha Tanpa Riba Hingga Ratusan Juta, Simak Cara Mendapatkannya
Ilustrasi pinjaman.-Pixabay-
RADARLAMPUNG.CO.ID – Kamu ingin kembangkan usaha tapi minim modal? KUR BSI 2023 tawarkan pinjaman modal usaha bagi UMKM hingga ratusan juta.
Ya, kini KUR BSI 2023 membuka peluang bagi para UMKM untuk mengajukan pinjaman modal usaha tanpa riba.
KUR BSI memberikan layanan pinjaman modal usaha tanpa riba karena Bank Syariah Indonesia (BSI) memakai prinsip syariat islam.
Tak hanya menawarkan pinjaman tanpa riba, KUR BSI juga memiliki keunggulan lain bagi para calon debiturnya.
BACA JUGA:Ini Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Drama Moving
Di antaranya, bebas biaya administrasi, bebas biaya provisi, margin murah yaitu setara 6% eff/tahun dan proses pencairan pinjaman KUR BSI cepat (3 hari approval).
Perlu diketahui, terdapat tiga jenis layanan KUR BSI yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan modal usaha.
- BSI KUR Super Mikro memiliki plafon pinjaman hingga Rp 10 juta.
- BSI KUR Mikro memiliki plafon pinjaman diatas Rp 10 sampai Rp 100 juta.
BACA JUGA:Kode Redeem FF Hari Ini Jumat 15 September 2023 Berhadiah 230 Diamonds Free Fire
- BSI KUR Kecil memiliki plafon pinjaman diatas Rp 100 sampai Rp 500 juta.
Jika tertarik, kamu bisa mengajukan KUR BSI secara online maupun offline.
Mari kita bahas dari yang pertama, yaitu pengajuan KUR BSI secara online.
Langkah pertama, silahkan unduh aplikasi Salam Digital atau akses laman resmi bankbasi.co.id.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: