Mutasi Polri Terbaru, Kapolda Keturunan Nabi Muhammad Pensiun, Digantikan Peraih Pin Emas Kapolri

Mutasi Polri Terbaru, Kapolda Keturunan Nabi Muhammad Pensiun, Digantikan Peraih Pin Emas Kapolri

Sebanyak 60 perwira masuk daftar mutasi polri terbaru. Salah satunya Kapolda Aceh yang merupakan jenderal keturunan Nabi Muhammad SAW. ILUSTRASI --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Beberapa jenderal masuk dalam daftar mutasi Polri terbaru 2023. 

Termasuk perwira tinggi yang menjabat sebagai kepala kepolisian daerah dan wakapolda. 

Salah satunya Inspektur Jenderal Ahmad Haydar, yang sebelumnya menjabat Kapolda Aceh

Ia adalah sosok jenderal keturunan langsung Nabi Muhammad yang berhasil menjadi kapolda. 

BACA JUGA: Daftar Top 10 Instansi Ramai Pelamar CPNS 2023: Kemenkumham Masih Paling Puncak, Cek Selengkapnya

Dalam mutasi terbaru, dirinya digantikan oleh Irjen Achmad Kartiko.

Sebelumnya Achmad Kartiko menjadi perwira tinggi Baintelkam yang ditugaskan sebagai Deputi Bidang Penempatan dan Perlindungan Kawasan Eropa dan Timur Tengah BP2MI.

Sementara Irjen Ahmad Haydar akan mengakhiri masa tugas sebagai anggota Polri.

Jnederal Ahmad Haydar memiliki nama lengkap Al Habib Ahmad Haydar Baagil Assegaf.

BACA JUGA: Asal Nama Google yang Ulang Tahun ke 25, Ternyata Berawal dari Plesetan

Ia merupakan perwira lulusan Akademi Kepolisian tahun 1988.

Salah satu keturunan Nabi Muhammad SAW ini memiliki banyak pengalaman di bidang reserse. 

Beberapa posisi yang terkait dengan reserse pernah didudukinya. 

Antara lain menjadi Kepala Unit Serse Polres Balikpapan pada 1989. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: