Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Lampung, Petrus Tjandra: Berdemokrasi Jangan Lupakan Sopan Santun

Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Lampung, Petrus Tjandra: Berdemokrasi Jangan Lupakan Sopan Santun

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika bersama pengusaha asal Lampung Petrus Tjandra. Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Lampung, Petrus Tjandra Berdemokrasi Jangan Lupakan Sopan Santun--dok tim

RADARLAMPUNG.CO.ID-Tanggal 1 Oktober adalah hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia. Setiap 1 Oktober selalu digelar peringatan hari Kesaktian Pancasila

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila itu memang tidak bisa dilepaskan dari peristiwa sejarah kelam pemberontakan Gerakan 30 September 1965. 

Aksi kekerasan yang didalangi Partai Komunis Indonesia itu memakan korban jiwa sebanyak enam jenderal dan satu perwira pertama TNI AD gugur di Jakarta. 

BACA JUGA:Ribuan Pencinta Seni Tradisional Kumpul di Lampung Timur, Petrus Tjandra: Budaya Indonesia Luar Biasa

Keenam perwira tinggi itu jenazahnya ditemukan dalam sumur tua di daerah Lubang Buaya, Jakarta. 

Saat ini peringatan Hari Kesaktian Pancasila digelar di berbagai tempat di Indonesia. 

Di Lampung, Peringatan Hari Kesaktian Pancasila juga digelar. 

BACA JUGA:Angsuran Mulai Rp100 Ribu untuk Pinjaman Rp100 Juta di KUR BCA, Siapkan Dokumennya Sekarang

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila kali ini diisi dengan doa lintas agama dan penampilan seni budaya. 

Turut hadir dalam kegiatan itu Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika dan pengusaha nasional asal Lampung Petrus Tjandra

Turut ditampilkan pula berbagai macam kesenian tradisional termasuk salah satunya reog Ponorogo. 

Kepada wartawan Petrus Tjandra mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika yang telah berinisiatif menggelar kegiatan tersebut.

BACA JUGA:BURUAN Ambil Saldo DANA Gratisnya denga Cara Klaim Link Kagetnya Hari Ini 1 Oktober 2023 

“Ini lima tokoh agama bersama sama mengucapkan doa dan menurut saya sangat bagus sekali,” kata pria kelahiran Teluk Betung Bandar Lampung ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: