Diduga ODGJ Bakar Sampah, 4 Rumah di Bandar Lampung Terbakar, Begini Kondisinya

Diduga ODGJ Bakar Sampah, 4  Rumah di Bandar Lampung Terbakar, Begini Kondisinya

Diduga ODGJ melakukan Bakar Sampah , 4 Rumah Bandar Lampung Terbakar Yakni 3 Rumah Di Pesawahan dan 1 Rumah Labuhan Ratu. Foto Dinas Damkar dan Penyelamatan Bandar Lampung--Foto Dinas Damkar dan Penyelamatan Bandar Lampung

RADAR LAMPUNG.CO.ID -  Masyarakat Kampung Muncang, Kelurahan Pesawahan, Teluk Betung Selatan Bandar Lampung sempat dihebohkan tiga rumah terbakar pada Senin dini hari (9/10).

Diduga awalnya ada orang dengan gangguan jiwa (odgj) membakar sampah didekat rumah tersebut.

Ketiga rumah itu milik Agus Setiawan, Jimi Tri Harsono dan Hartono.

Warga setempat, Fikri, menyampaikan kejadian itu bermula pada pukul 00.00 wib bermula ada percikan api. Dia tidak menyangka terjadi kebakaran di rumah tetangganya.

BACA JUGA:Pinjaman KUR BCA Maksimum Rp 475 Juta, Angsuran Mulai Rp 9,17 Jutaan

"Saya awalnya memang dengan suara percikan api.Enggak lama Kaka saya bilang ada kebakaran pas dicek apinya sudah membesar," ucapnya.

Saya awalnya memang dengar suara percikan api. Enggak lama kakak saya bilang ada kebakaran pas dicek apinya sudah membesar," katanya lagi.

Fikri, menambahkan ODGJ diduga melakukan pembakaran sampah. Dugaan ini lantaran sebelumya kejadian serupa terjadi. 

Beruntung warga cepat bertindak dan memadamkan api hasil pembakaran, lanjut Fikri.

BACA JUGA:Jelang Penutupan Pendaftaran PPPK, Tak Disangka Formasi Ini Menjadi Primadona

"Dulu sempat ODGJ ini bakar sampah tapi ketahuan jadi diingatkan jangan bakar sampah. Tapi lama kelamaan pas malam terulang lagi dia (ODGJ) Tampa sepengetahuannya terulang lagi,"jelas Fikri 

Sementara, Bhabinkamtibmas Kel.Pesawahan Polsek TBS, Aiptu Guna Wardana membenarkan telah terjadi kebakaran diduga oleh ODGJ yang bakar sampah. "Info dari RT setempat memang ODGJ yang bakar bakar sampah ditinggal tidur, begitu api membesar ODGJ itu kabur,"ucap Aiptu Guna Wardana melalui pesan WhatsApp pada Senin, 9 Oktober 2023.

Sementara, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Bandar Lampung, Anthony Irawan, membenarkan telah terjadi kebakaran di Kampung Muncang, Kelurahan Pesawahan, Teluk Betung Selatan Bandar Lampung pada Senin dini hari (9/10).

"Kami mendapatkan laporan kebakaran dari warga setempat pada Senin (9/10) pukul 00.11 wib. Lokasi tepatnya ada di Gang KP.Muncang Jalan Laksamana Malahayati RT.021 Lingkungan dua, dekat SMAN 8 Bandar Lampung,"jelas Anthony kepada Radar Lampung pada hari Senin, 9 Oktober 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: