Mengenal Kacang Macadamia, Dikenal Termahal di Dunia dan Miliki Banyak Manfaat

Mengenal Kacang Macadamia, Dikenal Termahal di Dunia dan Miliki Banyak Manfaat

kacang macadamia-plantasyflores.pro-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kacang macadamia merupakan Kacang yang berasal dari Australia dan dikenal sebagai Kacang termahal di dunia.

Kacang ini biasa digunakan sebagai campuran coklat, bahan kue, dan campuran es krim. Meski bagian luarnya keras, namun rasa kacangnya lembut.

Untuk memperoleh kacang ini memerlukan proses sekitar 7 hingga 10 tahun sebelum bisa dipanen dan diolah. Rata-rata petani hanya memanen 5-6 kali panen dalam setahun. 

Namun jangan salah, harga kacang macadamia kupas di pasaran bisa mencapai Rp 700.000 per kg.

BACA JUGA:Pemkab Lampung Timur Terus Lakukan Transpormasi Digital

Kacang yang biasa digunakan pada masakan dan makanan ringan ini bisa dimakan mentah atau dipanggang. Juga bisa digunakan sebagai minyak dan kosmetik.

Kacang macadamia mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh dan kaya akan lemak tak jenuh tunggal (monounsaturated Fatty Acid) yang baik untuk menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko sindrom metabolik.

Selain itu, kacang macadamia juga mengandung antioksidan yang dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Kacang ini juga mengandung serat yang baik untuk pencernaan dan menjaga kesehatan usus.

BACA JUGA:Daftar Lengkap Mutasi TNI Terbaru Oktober 2023, Dari Danrem, Dankormar Hingga Gubernur AAU

Berikut ini beberapa manfaat kacang macadamia yang penting untuk diketahui:

1. Mengurangi Risiko Sindrom Metabolik

Kacang macadamia mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang dapat membantu mengurangi risiko sindrom metabolik.

Yakni sekelompok kondisi yang dapat meningkatkan risiko penyakit seperti diabetes, stroke, dan penyakit jantung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: hallosehat.com