36 Jenderal Ditarik ke Mabes, Bersiap Tinggalkan TNI

36 Jenderal Ditarik ke Mabes, Bersiap Tinggalkan TNI

Sebanyak 36 jenderal ditarik ke Mabes berdasar mutasi TNI terbaru Oktober 2023. ILUSRASI/FOTO FREEPIK --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 36 jenderal ditarik ke markas besar (Mabes) dalam mutasi TNI terbaru Oktober 2023. 

Para perwira tinggi yang terdiri dari jenderal bintang satu dan dua ini memasuki pensiun

Dalam mutasi TNI terbaru ini, jenderal paling banyak berada di jajaran Angkatan Darat. Yakni sebanyak 18 orang.

Kemudian dari TNI Angkatan Laut 6 orang dan 12 jenderal Angkatan Udara. 

BACA JUGA: Daftar Lengkap Mutasi TNI Terbaru Oktober 2023, Dari Danrem, Dankormar Hingga Gubernur AAU

Sebelum mutasi, beberapa perwira sebelumnya bertugas di luar struktur TNI. 

Di antaranya Mayor Jenderal TNI Nisan Setiadi.

Semula ia menjadi Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan dan Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme. 

Ditarik menjadi perwira tinggi Markas Besar TNI AD, dalam rangka pensiun.

BACA JUGA: 45 Perwira TNI Angkatan Udara Masuk Daftar Mutasi, 2 Jenderal Tukar Posisi, Jadi Gubernur AAU dan Asrena Kasau

Di jajaran TNI Angkatan Laut, ada Laksma Dohar Sianturi.

Jenderal bintang satu ini sebelumnya menjadi Sekretaris LP2N Universitas Pertahanan (Unhan). 

Lalu, Marsekal Pertama TNI TNI Sugeng Wiwoho. 

Jenderal Angkatan Laut ini menjadi Bandep Ur. Lingkungan Strategi Regional Deputi Bidang Pengkajian dan Pengindraan Sekretariat Jenderal Wantannas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: