Ketua MPC Pemuda Pancasila Bandar Lampung Soroti Tawuran Pelajar

Ketua MPC Pemuda Pancasila Bandar Lampung Soroti Tawuran Pelajar

Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota (MPC PP) Bandarlampung Christopan Deswansyah menyoroti maraknya tawuran antar pelajar dan kenakalan remaja di Kota Tapis Berseri.--

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota (MPC PP) Bandar Lampung Christopan Deswansyah menyoroti maraknya tawuran antar pelajar dan kenakalan remaja di Kota Tapis Berseri.

Ia berharap Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung dan seluruh pihak bisa menangani serius kejadian tawuran antar pelajar yang kerap terjadi akhir-akhir ini.

Sebab kalau tidak menurutnya bisa menimbulkan efek jangka panjang yang serius.

“Masalah tawuran antar pelajar dan remaja ini perlu kita sikapi secara serius. Pencegahan dan penanganan kasus tawuran ini adalah tugas kita bersama-sama, tidak bisa menyerahkan hanya kepada pemerintah,” tegas Christopan usai dirinya dilantik Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) PP Provinsi Lampung Rycko Menoza S.Z.P. sebagai Ketua MPC PP Bandarlampung periode 2023-2027 di Swissbel Hotel Bandarlampung, Kamis 9 November 2023.

BACA JUGA:Dukung Pengembangan Karier Alumni, CCED Gelar Job Fair and Expo 2023

Menurutnya tawuran dan kenakalan remaja yang marak terjadi di Kota Bandarlampung bisa menjadi salah satu barometer pentingnya pelajaran Pendidikan Moral Pancasila bagi siswa pendidikan dasar SD dan SMP.

“Pendidikan Moral Pancasila penting diadakan kembali. Kita tahu butir-butir Pancasila dengan jelas mengajarkan tentang toleransi dan tepo seliro sesama anggota masyarakat. Digiatkannya kembali Mata Pelajaran Pendidikan Moral Pancasila mungkin bisa menjadi salah satu solusi mencegah tawuran yang kian marak terjadi akhir-akhir ini,” tegasnya.

Terkait itu pula ia meminta seluruh kader Pemuda Pancasila Kota Bandarlampung dapat membantu pemerintah menyosialisasikan Pancasila kepada generasi pelajar.

“Saya minta kepada seluruh kader PP Kota Bandar Lampung untuk menyosialisasikan nilai-nilai Pancasila kepada pelajar dan generasi muda di Kota Bandarlampung melalui program kerja. Ayo kita tunjukkan kepada masyarakat bahwa Organisasi Pemuda Pancasila itu penuh gagasan dan ide-ide cemerlang, bukan preman,” tegasnya.

BACA JUGA:Manakah yang Baik untuk Makanan Kucing, Kering atau Basah?

Sementara dalam sambutannya, Ketua MPW PP Provinsi Lampung Rycko Menoza S.Z.P. mengapresiasi kepengurusan MPC PP Kota Bandarlampung yang mampu menjaga gerak roda organisasi serta berhasil melaksanakan berbagai program kerja untuk memajukan MPC Kota Bandarlampung.

"Saya sangat mengapresiasi kepengurusan MPC Pemuda Pancasila Kota Bandar Lampung di bawah kepemimpinan Bung Christopan yang telah banyak melaksanakan program kerja serta mampu menggerakkan roda organisasi," kata Rycko.

Dia juga mengatakan MPC Kota Bandarlampung merupakan cerminan sehingga harus berbeda dengan daerah lainnya. Pengurus PP Kota Bandarlampung harus bersemangat demi perubahan yang lebih baik.

"Bandarlampung merupakan cerminan tentu berbeda dengan daerah lain. Selamat kepada kepengurusan yang baru, semoga bisa memberi warna. Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: