HKN Ke-59, Momentum Peningkatan Pembangunan Kesehatan Lampung
Peringatan HKN dilakasanakan di Dinas Kesehatan Lampung, Rabu 29 November 2023. Foto: Diskominfotik Lampung--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mewakili Gubernur Lampung dalam sambutannya menyampaikan bahwa salah satu unsur utama dan penting yang sangat mendukung dalam upaya mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya adalah bidang kesehatan.
"Salah satu prasyarat kita mencapai Rakyat Lampung Berjaya adalah harus sehat, paling tidak dari tiga indikator IPM (Indeks Pembangunan Manusia) itu menjadi indikator utama," ujar Fahrizal Darminto, Rabu 29 November 2023.
Pertama, masyarakat harus sehat jasmani dan rohani. Kedua, harus memiliki pendidikan sehingga bisa menciptakan kehidupan yang cerdas yang produktif dan berdaya saing.
"Ketiga kita harus memiliki kekuatan ekonomi, punya daya beli yang kuat sehingga bisa sejahtera inilah sebetulnya esensi dari tujuan kita dari pembangunan menuju Rakyat Lampung Berjaya," ucapnya.
BACA JUGA:Kejar Target PAD, Begini Perintah Sekab Lampung Timur Kepada OPD dan Camat
Kata Fahrizal Darminto, di bawah kepemimpinan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, saat ini IPM Provinsi Lampung mampu mencapai 70,45 persen, bahkan beberapa kabupaten/kota menunjukkan IPM yang melebihi rata-rata nasional.
"Ini termasuk kategori tinggi, dan diantara kabupaten/kota se-Provinsi Lampung, ada tiga kabupaten/kota IPM nya jauh diatas rata-rata nasional," tuturnya.
"Ini prestasi dari kita semua dan pak gubernur mengucapkan terimakasih atas dukungan dari semua komponen pembangunan," lanjutnya.
Dalam bidang pendidikan, Fahrizal Darminto menyampaikan bahwa pendidikan di Lampung sudah semakin membaik dan akses masyarakat terhadap pendidikan semakin baik ini berarti masyarakat Lampung semakin berpendidikan, terpelajar dan baik.
Dirinya juga menyebutkan bahwa tingkat Universal Health Coverage (UHC) di Provinsi Lampung juga tinggi.
"Tingkat UHC kita itu sudah diatas angka 90 persen. Artinya sudah semakin besar rakyat Lampung itu di cover oleh BPJS artinya hidupnya lebih tenang," ucapnya.
"Kalau terpaksa dirawat dirumah sakit BPJS sudah siap untuk mengcover itu semua. Ini merupakan jaminan bagi kehidupan oleh karena esensi dari keberhasilan pembangunan itu adalah masyarakatnya sehat, masyarakatnya berpendidikan, masyarakatnya secara ekonomi itu semakin mapan dan hidupnya tentram, tentram itu salah satunya kalau dia sudah dicover oleh BPJS," jelasnya.
Saat ini, Fahrizal Darminto juga menyebutkan bahwa Rumah Sakit Daerah Provinsi Lampung juga semakin baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: