Karateka Teknokrat Borong Emas pada Kejuaraan Martial Art Competition 2023

Karateka Teknokrat Borong Emas pada Kejuaraan Martial Art Competition 2023

--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Altet Karateka Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) belum lama ini menunjukan kebolehannya dengan berhasil meraih tiga emas pada Kejuaraan Internasional Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Martial Art Competition 2023 yang digelar di GOR Ciracas, Jakarta.

Tim karate Universitas Teknokrat Indonesia menunjukkan performa yang mengesankan dan konsisten sepanjang kompetisi. Mereka memberikan kontribusi besar bagi prestasi gemilang mereka.

Kejuaraan ini melibatkan partisipan berbagai perguruan tinggi. Perhelatan akbar ini diikuti lebih dari 1.031 atlet internasional dan nasional yang menciptakan persaingan sengit di setiap kategori.

Ketiga mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia yang meraih emas itu berasal dari Program Studi Pendidikan Olahraga Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan.

BACA JUGA:PMM Asal Teknokrat Ini Kenalkan Budaya Lampung Saat Hari Ibu 

Mereka adalah M. Fatahillah, Amanda Asti Az-Zahra, dan Jovanca Armores.

M Fatahillah meraih emas pada kumite 60 kg putra, Fathilah berhasil menyisihkan karateka Universitas Krisnadwipayana dan Poltekkes Jakarta.

Lalu Amanda Asti Az-Zahra meraih emas pada kumite 61 kg putri. Dirinya mengungguli karateka UIN Sunan Gunung Djati dan Univesitas Negeri Jakarta.

Kemudian Jovanca Armores meraih emas pada kumite -50 kg putri. Ia menyisihkan wakil dari Universitas Krisnadwipayana dan Univesitas Negeri Jakarta.

BACA JUGA:Sakit Gigi Akibat Gusi Bengkak? Lakukan 5 Cara Ampuh Ini Agar Nyeri Mereda

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Dr H Mahathir Muhammad SE MM memberikan selamat kepada tim karate Teknokrat atas pencapaian luar biasa ini.

Kata Mahathir, prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, disiplin, dan semangat juang.

Dirinya  berharap keberhasilan ini akan menjadi motivasi bagi seluruh mahasiswa untuk terus berprestasi di bidang akademik dan nonakademik.

Mahathir senang karena olahraga karate selalu memberikan yang terbaik. Ia menjelaskan, Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr HM Nasrullah Yusuf SE MBA juga adalah karateka yang berprestasi, dan sejak dini juga akrab dengan karate yang menjadi salah satu olahraga beladiri yang ia kuasai dengan baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: