Keutamaan Sholawat dan Waktu Terbaik Membacanya
Keutamaan membaca sholawat di waktu-waktu terbaik mengamalkannya. ILUSTRASI/FREEPIK--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Berikut ini merupakan kajian Islam tentang keutamaan sholawat dan waktu terbaik untuk membacanya sesuai dengan anjuran dalam al-Hadits.
Sholawat memiliki banyak keutamaan mulai dari menjadikan kita sebagai manusia paling mulia di sisi Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam di hari kiamat kelak.
Kemudian pada hari kiamat nanti kita bisa mendapatkan syafaat karena selalu bersholawat mengagungkan nama Allah dan Rasul-Nya.
Dengan bersholawat juga dapat membuat segala hajat kita dikabulkan dan dimudahkan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.
BACA JUGA:Perbanyak Sholawat Nabi Agar Rezeki Datang Berlimpah, Ini Keutamaannya
Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman dalam Al-Qur’an Surat Al-Ahzab ayat 56, yang artinya:
“Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bersholawat untuk nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk nabi dan ucapkan salam penghormatan kepadanya,” (QS Al-Ahzab ayat 56).
Sehingga dihilangkan segala kesulitan dan kesusahan yang pastinya kita hadapi dalam menjalani kehidupan di dunia.
Fadhilah dari rutin bersholawat bisa membuat kaum Muslimin dan Muslimah mendapatkan naungan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala ketika berada di padang mahsyar yang panasnya bukan main.
BACA JUGA:6 Keuntungan Ajukan Pinjaman Uang Lewat Pinjol Berbasis Syariah
Barangsiapa yang rutin membaca sholawat juga menjadikan jarak ribuan tahun melewati jembatan Ash Shirat bisa ditempuh secepat kilat saja.
Sehingga siapapun yang bisa melewatinya bisa bergembira bersama Nabi shallallahu’alaihi wa sallam di surga-Nya.
Memperbanyak sholawat juga bisa membuat orang yang mengerjakannya mendapatkan syafaat di hari kiamat.
Selain itu ia akan mendapatkan pahala sepuluh kali lipat hingga dinaikkan derajatnya, dan diampuni dosa-dosanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: