Wali Kota Minta Jajarannya Tindak Lanjuti Dugaan Praktik Prostitusi di PMD

Wali Kota Minta Jajarannya Tindak Lanjuti Dugaan Praktik Prostitusi di PMD

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana saat menanggapi adanya Praktik Prostitusi di PMD, Panjang, Bandar Lampung, Selasa, 5 Maret 2024.-Foto Melida Rohlita-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana meminta jajarannya untuk menindak lanjuti dugaan praktik prostitusi yang hadir kembali di kawasan Pemandangan (PMD), Way Lunik, Panjang, Bandar Lampung.

Eva menyebut pihaknya telah memerintahkan Sekda untuk segera menindak lanjuti hal tersebut.

"Sekda kemarin sudah bunda Eva panggil juga, untuk memantau langsung hal seperti ini," ujarnya.

Menurut Eva, hal tersebut harus ditindak supaya tidak menjadi sisi buruk Kota Bandar Lampung.

BACA JUGA:Selamat! Tanggamus Dapat Penghargaan Plakat Adipura Dari Kementerian LHK untuk Penilaian Adipura 2023

"Kalau yang seperti ini memang harus segera dilakukan penindakan, apalagi kalau memang melanggar kita laporkan. Apalagi ini jelang Ramadan, sangat tidak boleh," tegasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Daerah Kota Bandar Lampung Iwan Gunawan mengatakan, pihaknya baru mengetahui jika praktek yang pernah ditutup oleh Wali Kota Edi Sutrisno tersebut kini masih ada.

"Saya baru tahu ini, karena pagi ini baru baca di koran Radar Lampung," katanya, Senin, 4 Maret 2024.

BACA JUGA:Waspada 4 Penyakit di Musim Hujan, Begini Cara Agar Kesehatan Tetap Terjaga

Menurut Iwan, untuk tindak lanjutnya pihaknya bakal mencari tahu dahulu kebenarannya di lokasi, untuk menentukan arah selanjutnya.

"Nanti saya cek dulu ya untuk itu," singkatnya.

Ya, Pemandangan sendiri merupakan nama gang yang menjadi akses untuk para lelaki hidung belang mendapatkan pelayanan plus-plus dari wanita yang menjajakan diri di tempat tersebut. 

Kawasan itu berada di Jl. Teluk Ambon yang menjadi penghubung antara Jl. Yos Sudarso dan Jl. Lintas Sumatera, Waylunik.

BACA JUGA:Ada Pergeseran Suara pada Pleno KPU Lampung Barat, Ini Kata Bawaslu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: