Polres Metro Petakan Lokasi Rawan C3, Masyarakat Diimbau Lapor Jika akan Mudik

Polres Metro Petakan Lokasi Rawan C3, Masyarakat Diimbau Lapor Jika akan Mudik

Kepolisian Resor (Polres) Metro telah melakukan pemetaan atau mapping lokasi rawan Curat, Curas dan Curanmor. Foto Polres Mesuji--

METRO, RADARLAMPUNG.CO.ID - Kepolisian Resor (Polres) Metro telah melakukan pemetaan atau mapping lokasi rawan Curat, Curas dan Curanmor (C3) di Bumi Sai Wawai.

Kapolres Metro, AKBP Heri Sulistyo Nugroho mengatakan, berbekal pemetaan lokasi rawan tersebut, pihaknya akan melakukan pengamanan ekstra, dari patroli di jalan raya sampai pengamanan di lokasi wisata.

"Karena dari pengalaman di tahun 2023 lalu, kita sudah mapping ya potensi-potensi kerawanan. Jadi kita bersama pemerintah daerah juga, dari jalan rayanya, rumah yang ditinggalkan, dan juga tempat-tempat wisata serta tempat ibadah," katanya, usai apel gelar pasukan operasi Ketupat Krakatau tahun 2024, Rabu, 3 April 2024.

BACA JUGA:Tampil Menyala Saat Lebaran 2024, 4 Tips Memilih Perhiasan yang Bikin Penampilan Semakin Cantik

Kapolres mengatakan, Kecamatan yang ada di Kota Metro masing-masing mempunyai potensi gangguan C3 yang sama. Sehingga pihaknya akan menindak tegas pelaku C3 di Bumi Sai Wawai.

"Untuk sejauh ini, masih landai, namun secara umum kita tetap mengantisipasi semua wilayah. Di tahun 2023 lalu, kita mengalami penurunan untuk C3 itu berkat kerjasama dari semua pihak dan semua elemen. Kita melakukan berbagai upaya, mulai dari mengaktifkan kembali pos kamling, preventif, lalu penegakkan hukum juga untuk memberikan efek jera kepada para pelaku C3. Jadi ini juga supaya masyarakat merasa aman saat mudik, dan kembali,"jelasnya.

Dikatakannya, saat mudik lebaran nanti untuk mengantisipasi kepadatan arus lalulintas, pihaknya akan menerjunkan 93 personil yang dibantu dengan TNI, Satpol-PP serta stakeholder terkait.

BACA JUGA:4 Cara Aman Mudik Naik Kendaraan Pribadi, Cocok Bikin Anak Tidak Rewel Selama Perjalanan

"Untuk antisipasi arus mudik ataupun arus balik, Polres Metro menerjunkan 93 personil Polri untuk operasi ketupat Krakatau 2024 ini. Nah, lalu dibantu dengan TNI, satpol PP dan stakeholder yang lain. Jadi nanti kita akan bersama-sama mengamankan arus lalu lintas saat mudik dan arus balik," ungkapnya.

Ia menambahkan, dirinya mengimbau masyarakat yang akan mudik dapat melaporkan ke petugas kepolisian. Sehingga, nantinya pihak kepolisian dapat mengintensifkan patroli ke sejumlah lokasi rumah yang ditinggalkan pemiliknya untuk mudik Idul Fitri.

"Masyarakat bisa menginformasikan kepada kepolisian saat akan mudik, jadi rumah-rumah yang ditinggalkan itu tetap dijaga, dan dikunci. Jadi kita bisa membantu dengan melakukan kegiatan patroli dan antisipasi," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: