Benarkah Tidak Pakai Celana Dalam Lebih Sehat Bagi Organ Intim? Cek Manfaatnya
Manfaat tidak menggunakan celana dalam bagi sistem reproduksi. Sumber Foto. Freepik--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Ada beberapa manfaat yang bisa dirasakan oleh tubuh dengan tidak pakai menggunakan celana dalam, khususnya terkait kesehatan wanita.
Seperti yang diketahui, celana dalam salah satu pakaian yang wajib dipakai untuk menutupi bagian organ intim.
Meski demikian, ada sebagian orang yang punya kebiasaan untuk tidak pakai celana dalam setiap hari.
Lantas, apa saja manfaat yang didapatkan dengan tidak pakai celana dalam dan benarkah lebih sehat.
BACA JUGA:Awas, Lima Penyakit Ini Rentan Muncul Setelah Lebaran 2024
Berikut ini sejumlah manfaat yang dirasakan oleh tubuh dengan tidak memakai celana, khususnya untuk kesehatan wanita.
1. Mencegah infeksi jamur di area organ intim
Manfaat pertama tidak pakai celana dalam yakni dapat mencegah infeksi jamur di area organ intim.
Bagi wanita yang sering mengalami permasalahan keputihan di area organ intim maka disarankan untuk tidak pakai celana dalam.
BACA JUGA:Mengenal Bayi Kembar Siam Parapagus, Apakah Bisa Dilakukan Operasi Pemisahan?
Keputihan biasanya akan membuat organ intim menjadi lebih lembap dari biasanya.
Jika tidak rutin menjaga kebersihan maka akan menjadi tempat sarang bakteri penyebab jamur di area organ intim.
Itu sebabnya tidak menggunakan celana dalam jauh lebih sehat bagi organ intim khususnya wanita yang sering keputihan.
2. Mencegah radang di area organ intim
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: