Iklan Bos Aca Header Detail

Perdana, Unila Raih Peringkat 601+ Times Higher Education Asia 2024

Perdana, Unila Raih Peringkat 601+ Times Higher Education Asia 2024

Universitas Lampung (Unila) untuk pertama kalinya meraih peringkat 601+ pada pemeringkatan Times Higher Education (THE) Asia University Rankings 2024.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Universitas Lampung (Unila) untuk pertama kalinya meraih peringkat 601+ pada pemeringkatan Times Higher Education (THE) Asia University Rankings 2024.

Secara nasional, Unila menempati peringkat 24 universitas di Indonesia dari 33 universitas yang masuk pada pemeringkatan ini.

THE Asia University Rankings 2024 mencakup 739 universitas dari 31 wilayah di seluruh Asia.

Perankingan ini menggunakan 18 indikator kinerja yang sama dengan THE World University Rankings, namun indikator tersebut dikalibrasi ulang untuk mencerminkan atribut institusi-institusi di Asia.

BACA JUGA:3 Gejala Khas Flu Singapura yang Terjadi Pada Orang Dewasa, Awas Keliru

Delapan belas indikator kinerja dikelompokkan menjadi lima bidang yakni Research Quality sebesar 30% (citation impact, research strength, research excellence, research influence), Research Environment 28% (research reputation, research income, research productivity).

Kemudian, Teaching 24,5% (indikator reaching reputation, staff-to-student ratio, doctorate-to-bachelor’s ratio, doctorates-awarded-to-academic-staff ratio, institutional income), Industry 10% (industry income dan Patents).

Terakhir International Outlook 7,5% (proportion of international students, proportion of international staff, International collaboration).

Hadi Prayitno, S.T., M.T., selaku Ketua Tim Times Higher Education World University Rankings Unila menjelaskan, keberhasilan Unila ini merupakan yang pertama setelah tiga tahun mengikuti perankingan bergengsi tersebut.

BACA JUGA:MenkopUKM: PLUT KUMKM Harus Sinergi Dengan Komunitas Bangun Inovasi Produk, Market, dan Model Bisnis

Unila selama ini hanya masuk ke posisi reporter dan secara nasional belum masuk pada peringkat 25 besar.

Menurutnya, awareness dan interest terhadap pemeringkatan internasional semakin meningkat dengan baik sehingga Unila mampu mengikuti pola tren yang ada pada pemeringkatan dunia saat ini.

Ditambah lagi saat ini Unila sudah punya komitmen yang tinggi sehingga ada peningkatan pada pemeringkatan internasional.

Guna memaksimalkan pencapaian Unila pemeringkatan kelas dunia, pemeringkatan THE baik versi World University Rankings maupun Asia University Rankings akan di-mainstreaming sampai ke tingkat fakultas tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: